SuaraRiau.id - Hidayah Islam menghampiri adik Kriss Hatta, Cyndyana Lorens. Ia mengabarkan dirinya pindah agama Islam.
Cyndyana Lorens pun lalu menyampaikan kabar mualafnya ke publik.
Cyndyana Lorens lalu membeberkan perjalanannya kenapa memutuskan memeluk Islam melalui akun Instagramnya.
“Iya, 2021 menjadi tahun di mana aku kembali berkembang. Namun, kali ini dalam aspek keimananku,” ungkap Cyndyana Lorens pada Rabu (28/7/2021).
“Untuk orang-orang terdekat pasti sudah tahu kalau keluargaku adalah keluarga yang memberikan kebebasan kepada setiap anggotanya untuk memilih jalan hidupnya masing-masing.” sambung dia.
Cyndyana mengaku menjadi mualaf sejak dua bulan lalu dan proses pembacaan syahadat berlangsung di Masjid Agung Sunda Kelapa.
“Begitu pun aku dua bulan yang lalu, Alhamdulillah sudah menjadi seorang mualaf di Mesjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta. Sudah menjalani bimbingan-bimbingannya sehingga bisa mendapatkan sertifikat yang aku tunggu-tunggu ini.” ujar dia.
Cyndyana Lorens menegaskan keputusannya pindah agama bukan paksaan dari siapa pun. Ia bahkan mengaku membutuhkan waktu lama untuk mengambil langkah tersebut.
“Berbulan-bulan bulan berdialog dan mencoba menemukan missing pieces di dalam hidupku. Akhirnya aku mantap berpindah keyakinan tanpa paksaan orang lain kala itu.”
Ia juga menekankan akan tetap menjadi seperti sosok Cyndyana yang dulu sehingga ia berharap keyakinan barunya bisa diterima oleh banyak orang.
“Untuk beberapa orang mungkin hal ini mengecewakan kalian, namun aku tetaplah aku. Seseorang yang akan selalu mendengarkan setiap curhatan kalian, yang tidak pernah mampu menghakimi setiap tindakan orang lain terhadap hidupnya,” jelas Cyndyana Lorens.
“Kalian yang aku sebutkan disl sini bukanlah teman-teman yang sering berinteraksi denganku, namun followers-followersku yang aku rasa kalian berhak mendengar sedikit cerita dariku. Besar harapanku kalian tidak mengasumsikan semua hal dengan mata yang gelap,” tambahnya lagi.
Seiring dengan pengumuman mualafnya itu, Cyndyana Lorens memilih mematikan kolom komentarnya.
“Izinkan aku matikan kolom komentar untuk pertama kalinya karena aku yakin hal ini cukup sensitif bagi banyak orang. Love ya my fellow netijen,” tandasnya.
Berita Terkait
-
Ikut Nimbrung, Kriss Hatta Dicurigai Sudah Tahu Andrew Andika Serong dengan Soraya Rasyid
-
Sherry Jolieca Umur Berapa? Rumor Punya Hubungan Asmara dengan Kriss Hatta Berstatus Duda
-
Profil dan Agama Sherry Joelica, Artis 18 Tahun Dikabarkan Pacaran dengan Kriss Hatta Meski Tak Seiman
-
Kriss Hatta Disangka Jadi Pilot, Begini Faktanya
-
Sempat Terseret Kasus Gundik Garuda, Adik Kriss Hatta Kini Gabung Emirates
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Cooling System, Kapolsek Kandis Sosialisasi Pencegahan Perundungan ke Sekolah
-
PNM Kembali Buka Mekaar di 3T, Ibu-Ibu di Merauke Bisa Nikmati Pembiayaan Aman
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024