SuaraRiau.id - Momen Ustaz Adi Hidayat atau UAH kesulitan menjawab pertanyaan dari jemaah pernah terjadi dalam sebuah sesi tanya jawab.
Pertanyaan tersebut diketahui dari seorang gadis berusia 18 tahun. Momen tersebut direkam dalam kanal YouTube pribadi bernama Adi Hidayat Official yang ia gunakan sebagai salah satu sarana dakwah.
Dalam kanal tersebut, UAH rupanya cukup banyak mengunggah konten tanya jawab dengan para jemaahnya.
Unggahan terkait pertanyaan gadis 18 tahun yang bahkan membuat UAH tak bisa menjawabnya, sebagaimana yang diunggah ulang oleh kanal YouTube Majelis Islami.
Pertanyaan gadis itu ditulis pada secarik kertas yang kemudian dibacakan Ustaz Adi Hidayat di hadapan para jemaah lainnya.
Rupanya pertanyaan yang membuat UAH kesulitan menjawabnya adalah sebuah pertanyaan yang datang dari seorang gadis lulusan SMK berusia 18 tahun.
Sebelum ke pertanyaan, gadis itu menuliskan keterangan bahwa dirinya memiliki hafalan Alquran, berasal dari keluarga yang sederhana, dan siap untuk menikah.
Nah, sebelum membacakan pertanyaan milik sang gadis,
UAH pun sempat berhenti sejenak dan mengaku merasa kerepotan dengan pertanyaan tersebut. Bahkan Ustaz Adi meduga momen tersebut akan menjadi viral.
“Wah, kni yang repot, nih. Baru saya bahas imam. Aaya teruskan gak ini, ya? Kayaknya viral, nih,” tutur UAH dilansir dari Terkini.id--jaringan Suara.com.
Setelah beberapa saat terdiam dan berpikir, Ustaz Adi Hidayat akhinya membacakan pertanyaan sang gadis.
“Kalau saya boleh minta, maukah Ustaz jadi imam saya?” bunyi pertanyaan tersebut.
Setelah pertanyaan itu ia baca, sontak saja gelak tawa terdengar riuh dari para jemaah yang hadir.
Untuk membuktikan bahwa pertanyaan tersebut asli dan benar, Ustaz Adi Hidayat pun meminta salah satu jemaah untuk membacakan ulang.
Lalu apa jawaban Ustaz Adi Hidayat menanggapi pertanyaan tersebut? Sambil memasukkan kertas pertanyaan itu ke saku bajunya, UAH menyatakan bahwa pertanyaan itu masih akan ditanyakan kepada istrinya sehingga ia pun kembali mengundang tawa jemaah.
“Enggak apa-apa. Ini yang nulis, saya bawa ya, nanti saya minta istri baca. Nanti saya kasih lihat istri saya dulu, nanti dijawab,” tanggap UAH.
“Cuma saya simpan dulu karena istri saya dua hari ini mau melahirkan, ya. Saya khawatir dibaca malam ini lahiran malam ini,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Viral Ustaz Adi Hidayat Hadiahi Mahasiswa Penghafal Alquran 30 Juz Umrah dan Beasiswa Rp48 Juta
-
Tips Doa agar Lolos Tes CPNS ala Ustaz Adi Hidayat, Sisipkan Kalimat Ini untuk Rayu Allah SWT
-
Hadapi Arab Saudi, Ustaz Adi Hidayat Beri Bekal 'Senjata' Penting untuk Timnas Indonesia
-
Mulyono Nama Lahir Jokowi, Begini Hukum Mengganti Nama dalam Islam Menurut Ustaz Adi Hidayat
-
10 Muharram Puasa Apa? Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan
-
Ingin Coba Kuliner Khas Saat Berlibur Keliling Nusantara? Langsung Tanya Sabrina di BRI, Ya!
-
Luncurkan CreatiFolks, PNM Ajak Gen Z Peduli Sekitar Lewat Kompetisi Kreasi Video