Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Jum'at, 16 Juli 2021 | 12:20 WIB
Aldy Maldini. [Suara.com/Sumarni]

SuaraRiau.id - Selebritas Aldy Maldini kini tengah dalam sorotan lantaran seorang warganet mengaku menjadi menjadi korban.

Netizen yang mengaku fans itu sebelumnya hendak mengikuti fanmeeting berbayar lewat meeting zoom. Diketahui, acara itu berbayar Rp 100 ribu.

Tiba-tiba acara tersebut mengalami perubahan jadwal ketika awalnya digelar pada 28 Juni 2021. Fans tersebut lantas meminta uang yang sudah ia transfer ke pihak Aldy Maldini untuk dikembalikan.

Namun, setelah itu ia tak menerimanya. Si netizen malah diserang oleh penggemar Aldy yang lain. Untuk membuktikannya, fans tersebut mengunggah bukti chatnya dengan pihak Aldy Maldini untuk membuktikkan bahwa dirinya tidak ingin mencari popularitas semata.

Si fans menuliskan kalimat menohok dalam unggahan berlatar hitam. Menurutnya, ada seorang artis yang tilap uang fans.

“Nilep duit fans enak yaaa. Centang biru lag sepi job,” ungkap si akun tersebut seperti dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Jumat (16/7/2021).

Namun, fans tersebut justru dinilai hanya ingin pansos dengan menuliskan kekecewaannya di Instagram Stories. Ia pun langsung mengklarifikasi dan mengatakan bahwa bukan hanya dirinya lah yang menjadi korban.

“Asli aku enggak cari nama ya, cuman kternyata yang jadi korban gak cuma aku. Ada juga yang ikut event follback sampai mereka rela buat di follback tapi enggak di follback Aldy. Mereka diam enggak berani speak up karena mikirnya Aldy lagi sibuk, tapi tiak malam aja sering live live gitu. Bahkan jam tiga subuh gitu kadang juga live,” ujarnya.

Lebih lanjut, si fans menunjukkan bukti chat dirinya dengan admin Aldy Maldini. Awalnya, fans ini masih memaklumi jika acara berbayar Rp100 ribu tersebut diundur karena admin eks CJR tersebut memberitahunya lebih dulu.

“Kita ada zoom tanggal 28 Juni tapi diundur, oke kita terima karena adminnya udah kasih kabar,” ungkapnya.

Load More