SuaraRiau.id - Penumpang di Bandara Sultan Syarif Kasim II Kota Pekanbaru yang datang dari Pulau Jawa dan Pulau Bali batal tes rapid antigen lantaran tenaga medis tidak hadir.
Salah seorang petugas kedatangan penumpang , Albert mengatakan, hingga siang belum ada petugas tes rapid antigen yang tiba di Bandara SSK II Pekanbaru.
“Biasanya ada petugas rapid antigen yang standby, siang ini belum ada yang datang, anggota dari Polsek Limapuluh juga sudah bersiap semua,” ujarnya dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, pada Jumat 9 Juli 2021.
Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandar SSK II itu juga menambahkan, dirinya bertugas di bagian kedatangan penumpang, bagi penumpang pesawat yang tiba di Pekanbaru wajib mengisi kartu kesehatan.
“Berdasarkan hasil rapat kemarin, kami fokus dibagian kedatangan, kita menerapkan setiap penumpang wanib mengisi E-HAC,” tutur Albert.
Ia menyebut bahwa sudah ada beberapa pesawat dari Pulau Jawa tiba di Bandara Sultan Syarif Kasim II Kota Pekanbaru.
“Sampai siang tadi sudah ada beberapa pesawat yang mendarat, di antaranya pesawat Citilink dari Bandung, kemudian nanti pesawat Citilink juga dari Jakarta,” kata Albert.
Ia berharap, seluruh pihak terkait dapat menjalankan tugas sesuai dengan yang ditetapkan oleh pemerintah guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
“Kita berharap untuk tim rapid antigen berdasarkan perintah dari gubernur, mari kita menjalankan sesuai dengan yang telah disepakati,” sebut dia.
Sementara itu, petugas dari Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru mengatakan hal tersebut merupakan tugas dari petugas Dinas Kesehatan Provinsi.
"Iya itu petugas Dinkes Provinsi yang mestinya melalukan tes swab antigen. Kita hanya bertugas sesuai arahan Gubernur Riau," jelas petugas Dinkes Kota yang tidak ingin disebutkan nama.
Ia pun menyayangkan telah terjadi kecolongan di Bandara SSK II. Menurutnya, kedatangan penumpang pesawat dari luar pulau cukup mengkhawatirkan. Apalagi tidak ada proses tes swab antigen.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Riau, dr Indra Yovi, saat dikonfirmasi menyebut belum mengetahui secara pasti info tersebut.
Dirinya kaget saat mendengar petugas tidak berada di bandara. Mereka mestinya melakukan tes swab antigen kepada penumpang pesawat.
Pihaknya pun akan langsung melakukan konfirmasi terhadap informasi tersebut. "Astaghfirullah, gak tau. Nanti saya konfirmasikan ya," ucap Indra Yovi.
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025