Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Jum'at, 02 Juli 2021 | 08:08 WIB
Ade Armando. (Suara.com/Fakhri)

SuaraRiau.id - Nama Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra belakangan tengah menjadi sorotan. Sejumlah hal pun dihubung-hubungkan dengan dirinya.

Diketahui, nama Leon jadi perhatian publik usai peristiwa sindiran BEM UI yang dilayangkan ke pemerintah yang menyebut Jokowi The King Of Lip Service.

Leon pun kemudian banyak disorot. Salah satu yang menanggapi adalah Ade Armando. Dosen UI itu menyinggung soal jejak digital antara Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra dengan aktivis HAM Veronica Koman yang dibongkar netizen di media sosial.

Ade Armando melalui cuitannya pada Kamis (1/7/2021) menyebut Veronica Koman merupakan panutan Leon Alvinda Putra.

Pegiat sosial yang kerap membela Jokowi itu juga membeberkan sosok sebenarnya seorang Veronica Koman.

Menurut Ade, wanita itu merupakan buronan yang telah memprovokasi perpecahan di Indonesia.

Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra dan Veronica Koman. [Twitter]

Tak hanya itu, kata Ade Armando, Veronica Koman juga merupakan pendukung gerakan teroris Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.

“Oooh jelas sudah. Panutan Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra adalah Veronica Koman, buronan yang memprovokasi perpecahan Indonesia dan mendukung kaum teroris Papua,” cuit Ade Armando dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com.

Untuk diketahui, aktivis HAM yang mendukung KKB Papua Veronica Koman punya jejak digital dengan Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra yang mendadak populer lantaran mengkritik Presiden Jokowi.

Jejak digital Ketua BEM UI Leon dengan Veronica Koman tersebut terlihat dalam sebuah foto tangkapan layar.

Load More