SuaraRiau.id - Beredar video seorang oknum perwira polisi di Polda Riau memukul petugas jaga Mapolda. Pemukulan terjadi saat oknum perwira itu akan masuk Mapolda Riau untuk apel malam.
Dalam video pemukulan berdurasi 19 detik terlihat petugas jaga sempat berkomunikasi dengan sopir sang perwira. Tidak lama kemudian bintara polisi itu menunjuk ke arah portal yang terbuka.
Hanya dalam hitungan detik, oknum perwira tersebut keluar dari mobil dinas Polisi Nomor 172-IV. Ia turun menemui petugas jaga diikuti ajudannya.
Oknum perwira polisi itu langsung mengepal tangan kanan dan memukul wajah petugas jaga hingga petugas jaga tersebut terjatuh seketika.
Belakangan diketahui, perwira tersebut berinisial Kompol RW dan petugas jaga berinisial Bripda FZ, anggota pos jaga itu sempat komunikasi dengan pengemudi mobil Kompol RW sebelum terlibat insiden itu
Kepala Bidang Propam Polda Riau, Kombes Pol Gatot Sujono mengatakan bahwa insiden tersebut benar terjadi.
Dan pihaknya saat ini sudah memintai keterangan dari kedua belah pihak.
"Benar, sudah kita mintai keterangan," kata Gatot, Sabtu (19/6/2021).
Diketahui, peristiwa tersebut terjadi pada bulan Mei lalu. Saat itu Kompol RW akan masuk Polda untuk apel malam, pada Rabu (26/5/2021).
"Kejadiannya pada Mei lalu," tuturnya.
Berita Terkait
-
9 Jam Diperiksa Kasus SPPD Fiktif, Eks Pj Walkot Pekanbaru Muflihun Ngaku Lemas
-
Ditangkap, Bandar Narkoba di Riau Nangis-nangis Sujud di Kaki Istri
-
Rektor Unri Resmi Cabut Laporan, Ini Reaksi Mahasiswa yang Kritik UKT Mahal
-
Besok, Rektor Unri dan Mahasiswa yang Protes Biaya Kuliah Mahal Dipertemukan
-
Kasus Rektor vs Mahasiswa Unri, Polda Riau Upayakan Mediasi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025