SuaraRiau.id - Seorang wartawan media online di Sumatera Utara (Sumut) diduga tewas ditembak orang tidak dikenal (OTK). Peristiwa nahas itu terjadi di Huta 7 Pasar 3, Desa Karang Rejo Nagori, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Sabtu (19/6/2021) dini hari.
Wartawan itu bernama Marah Salem Harahap alias Marsal (46). Pemimpin redaksi media online lokal di Siantar itu ditemukan tewas bersimbah darah di dalam mobilnya.
Korban diduga tewas akibat ditembak OTK saat dalam perjalanan pulang ke rumahnya. Lokasi penemuan korban tewas dan rumahnya terbilang dekat, berjarak sekitar 300 meter.
Informasi dihimpun wartawan, korban pertama kali ditemukan tewas oleh warga sekitar, bernama Supri (48 tahun) yang melihat mobil korban berhenti di pinggir jalan dengan kondisi mesin menyala.
Baca Juga: Dengar Suara Tembakan dan Alarm Mobil, Warga Cek Ada Wartawan Bersimbah Darah
Merasa ada sesuatu yang tidak beres, saksi lalu memberitahukan kepada keluarga korban, dan kemudian datang ke lokasi.
Begitu pintu dibuka, istri korban terkejut melihat suaminya itu dalam keadaan bersimbah darah pada bagian paha kiri tembus kemaluan. Korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Vita Insani, namun malang, nyawa korban tidak tertolong.
Pihak kepolisian yang mendapat informasi ini seketika turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP dan melakukan serangkaian penyelidikan.
Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Rahmat Aribowo ketika dikonfirmasi wartawan SuaraSumut.id membenarkan kejadian ini.
"Memang benar korban ditemukan meninggal," katanya kepada wartawan Sabtu pagi.
Baca Juga: Wartawan Media Online di Sumut Tewas Ditembak Dalam Mobil
Rahmat menjelaskan untuk penyelidikan lebih lanjut, pihaknya membawa jenazah korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan.
"Kami masih menunggu hasil otopsi mengenai penyebab kematian korban. Kami juga masih di lapangan melakukan penyelidikan," tukasnya. (Suara.com)
Berita Terkait
-
Harta Menakjubkan Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari di LHKPN
-
Kekayaan Megawati Zebua Versi LHKPN, Anggota DPRD Sumut Bantah Isu Cekik Pramugari
-
Anggota DPRD Sumut Cekik Hingga Dorong Pramugari, Wings Air Mau Tempuh Jalur Hukum
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Sumut Dibuka? Berikut Info Terbarunya
-
Bertemu Bobby Nasuition, Mensos Sebut Akan Ada 4 Sekolah Rakyat di Sumut
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025