SuaraRiau.id - Penceramah ternama Ustaz Abdul Somad (UAS) menggelar resepsi pada Kamis (20/5/2021). Namun, resepsi digelar tertutup lantaran pihak keluarga Fatimah Az Zahra Salim Baradud tidak ingin acara resepsi pernikahan diliput media.
Resepsi pernikahan UAS dan Fatimah mengundang banyak kerabat dan kenalan UAS dari kalangan selebriti. Kabarnya resepsi tersebut berlangsung mewah dengan desain ala Timur Tengah yang bernuansa emas.
Resepsi pernikahan tersebut dilaksanakan sejak pagi hingga sore di Universitas Darussalam (Unida) Gontor di Desa Demangan, Kecamatan Siman, Ponorogo.
Resepsi UAS menggunakan konsep Timur Tengah (Arabian Wedding), area resepsi bernuansa bernuansa emas.
Menurut panitia, resepsi ini nanti akan dihibur Artis Abdullah bin Ta’lab atau Ta’lab Grup Situbondo yang akan menyanyikan lagu-lagu khas Arab Timur Tengah.
Lagu-lagu Arab akan diperdengarkan mulai iringan pengantin naik ke pelaminan dengan lagu Baarakallah.
Setelah itu selama acara berlangsung, tamu undangan akan dihibur dengan lagu-lagu khas Arab di sela-sela acara formal atau di sela acara sambutan-sambutan dan pembacaan doa.
Selain hiburan, konsumsi yang akan disajikan juga menggunakan konsep Arabian Food. Khusus untuk rias pengantin menggunakan jasa Fay Wedding dari Malang, Jawa Timur.
Selain konsep pernikahan yang mewah, undangan yang hadir dari kalangan artis hijrah dan para pejabat.
Humas Pondok Modern Darussalam Gontor, Taufik Affandi menyebut bahwa tamu dari resepsi pernikahan UAS banyak datang dari luar kota.
“Kami (Unida Gontor) hanya sebatas ketempatan. Kebetulan keluarga dari Jombang (mempelai wanita) menyewa gedung di Unida,” kata Taufik dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Kamis (20/5/2021).
Acara resepsi akan dihadiri dai kondang asal Makassar, Sulawesi Selatan Ustaz Das’ad Latief bersama dengan Pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI).
“Ustaz Das’ad Latief insya Allah akan hadir bersama dengan Waketum Dewan Masjid Indonesia, H. Syafrudin. Beliau akan memberikan tahniah kepada Ustaz Abdul Samad.”
Selain itu, resepsi pernikahan ini juga akan oleh beberapa artis yang belakangan aktif dalam komunitas hijrah. Di antara artis yang dijadwalkan hadir yaitu Arie Untung, Irfan Hakim, Baim Wong, Dimas Seto, Rizal Armada, Teuku Wisnu dll.
“Yang dijadwalkan hadir ada 13 artis,” kata panitia.
Berita Terkait
-
Darurat Kekerasan Sekolah! DPRD DKI Pastikan Perda Anti Bullying Jadi Prioritas 2026
-
UAS Turun Gunung Luruskan Berita OTT Gubernur Riau: Itu yang Betul
-
Viral Ustaz Abdul Somad Sindir Pedas Orang Tua yang Marah Anaknya Dihukum Guru
-
UAS Umpamakan Hubungan Santri dengan Kiai lewat Mahzab Cinta: Susah Dilogikakan!
-
Gelar Resepsi Pernikahan, Penampilan Amanda Manopo dan Kenny Austin Super Elegan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Daftar 14 Pejabat Eselon II Pemprov Riau yang Dilantik SF Hariyanto
-
5 Mobil Toyota Bekas di Bawah 50 Juta Tahun 2000-an: Bandelnya Teruji Waktu!
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Gandeng KPK, Plt Gubri SF Hariyanto Bicara Penerapan Antikorupsi di Desa
-
5 Mobil Bekas Murah Pilihan Logis Keluarga Indonesia, Fungsional dan Ekonomis