SuaraRiau.id - Enam di antara tujuh kabupaten dan kota di Kepulauan Riau (Kepri) ditetapkan Satgas Penanganan Covid-19 sebagai zona oranye pandemi virus corona jenis baru itu.
Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kepri Tengku Said Arif Fadillah, mengatakan status Karimun, Lingga, dan Anambas baru-baru ini menyusul Tanjungpinang, Batam, dan Bintan sebagai zona oranye atau risiko penularan sedang.
"Sekarang tinggal Natuna yang masih zona kuning," ujar Said dikutip dari Antara, Rabu (12/5/2021).
Lebih lanjut, Said menjelaskan jumlah warga Kepri yang tertular Covid-19 per 11 Mei 2021 bertambah 147 orang sehingga menjadi 12.688 orang.
Pasien baru Covid-19 di Kepri itu tersebar di Batam 47 orang, Tanjungpinang 14 orang, Karimun 15 orang, Bintan 40 orang, Lingga 28 orang, dan Natuna tiga orang.
Total jumlah pasien Covid-19 sejak pandemi Covid-19 di Batam sebanyak 7.816 orang, Tanjungpinang 2.519 orang, Karimun 691 orang, Bintan 1.126 orang, Lingga 145 orang, Natuna 127orang, dan Anambas 264 orang.
Sementara itu, jumlah warga yang sembuh dari Covid-19 bertambah 179 orang sehingga menjadi 10.793 orang, tersebar di Batam 65 orang, Tanjungpinang 77 orang, Karimun 20 orang, Bintan 12 orang, Natuna satu orang, dan Lingga empat orang.
Sedangkan, pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Kepri bertambah tiga orang sehingga menjadi 282 orang. Ketiga warga yang meninggal dunia akibat Covid-19 merupakan warga Tanjungpinang.
Jumlah kasus aktif di Kepri mencapai 1.613 orang, tersebar di Batam 732 orang, Tanjungpinang 364 orang, Karimun 166 orang, Bintan 161 orang, Lingga 71 orang, Natuna 14 orang, dan Anambas 105 orang.
"Kami imbau masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan, terutama selama Idul Fitri," ujar dia. (Antara)
Berita Terkait
-
Stafsus Gubernur Kepri Dianggap Tak Paham Tugas, Hanya Tiru Kerjaan Humas
-
Waspada! Cuaca Ekstrem Landa Tanjungpinang Dari Subuh Hingga Petang
-
Ini Daftar Zona Merah di Indonesia yang Dilarang Gelar Salat Id Berjemaah
-
Profil Singkat Wakil Wali Kota Terpilih Tanjungpinang, Endang Abdullah
-
Kasus Covid-19 Melonjak Drastis, Riau Jadi Sorotan Pemerintah
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Nyaman dan Ideal untuk Antar-Jemput Anak Sekolah
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius