SuaraRiau.id - Seorang warga Pekanbaru bernama Fajar Eko Wahyu (32) dinyatakan hilang sejak sampan yang digunakannya mencari ikan dengan cara menjaring itu tenggelam di Sungai Siak, Kelurahan Agrowisata, Rumbai Barat, Minggu (18/4/2021).
Saat ini, pria yang hilang itu masih dalam pencarian tim SAR di lokasi seputar hilangnya korban.
Humas Basarnas Pekanbaru, Kukuh Widodo menjelaskan peristiwa hilangnya warga yang mencari ikan tersebut terjadi Minggu siang sekitar pukul 11.00 WIB.
Saat itu korban sedang menjala ikan menggunakan sampan, lalu sampannya oleng, terbalik dan akhirnya tenggelam.
"Kemarin kita mendapatkan laporan sekitar pukul 14.30 WIB, dan langsung menerjunkan tim SAR menuju lokasi guna membantu pencarian korban," katanya, Senin (19/4/2021).
Dijelaskan Kukuh, sore itu Tim SAR langsung melakukan koordinasi dengan pihak terkait. Kemudian menyisir sungai dan mencari korban tenggelam di seputaran sungai tersebut.
Namun pencarian juga belum membuahkan hasil, petugas masih terus menyisir lokasi untuk mencari keberadaan nelayan tersebut.
"Pada Pukul 18.00 WIB operasi tim SAR dihentikan sementara dengan hasil nihil. Hari ini kita kembali lakukan pencarian dengan memperluas radiusnya. Namun korban masih belum ditemukan," jelasnya.
Untuk diketahui, saat ini tim gabungan yang terdiri dari 6 orang Rescue Kansar Pekanbaru dan 12 orang dari BPBD Pekanbaru.
Kemudian juga ada 3 orang petugas Satuan Polair, 5 orang petugas Polsek Rumbai dan 15 masyarakat serta keluarga korban yang masih terus melakukan pencarian.
Segala daya dan upaya masih dikerahkan petugas gabungan untuk menemukan korban yang menjaring ikan tersebut. Pencarian juga dilakukan dengan peralatan yang memadai.
Kontributor : Panji Ahmad Syuhada
Berita Terkait
-
Heboh Napi Dugem dan Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Komisi XIII DPR: Usut Tuntas!
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Menikmati Hidangan Istimewa dan Kuah Gurih di Sup Tunjang Pertama Pekanbaru
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025