SuaraRiau.id - Keberadaan truk-truk Over Dimension Over Loading (ODOL) menjadi sorotan Anggota Komisi IV DPRD Riau, Nurzafri.
Ia meminta ketegasan dari pihak-pihak yang terkait dalam pengelolaan dan pemeliharaan jalan di Riau.
Bahkan, Nurzafri menyebut ada pihak-pihak yang melindungi truk ODOL sehingga penindakan terhadap mereka sulit dilakukan.
"Perlu ada ketegasan dari pihak-pihak terkait. Jangan nanti kita razia ke lapangan muncul para beking yang melindungi truk melebihi kapasitas ini, sia-sia jadinya," ujar Nurzafri pada Rabu (14/4/2021) dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.
Ia mengungkapkan harus ada kerja sama untuk memperbaiki kualitas jalan sekaligus mencegah jalan tersebut rusak kembali.
Nurzafri mengatakan bahwa Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) serta Dinas Perhubungan sangat berperan.
"Kita minta semua pihak berpartisipasi sehingga jalan dan ODOL ini bisa diselesaikan dengan baik. Bukan hanya PUPR tetapi juga Dinas Perhubungan terkait di sini," sebut dia.
Menurutnya, harus ada ketegasan dalam mengawasi truk ODOL. Sehingga jalan yang sudah diperbaiki tidak lagi rusak dan permasalAhan terus berulang.
"Kita ingin jalan yang baik tetapi pengawasan minim sehingga truk-truk melebihi tonase itu tetap lalu lalang di jalan," ujar Nurzafri.
Lebih lanjut, Nurzafri berujar bahwa dirinya sempat turun ke lapangan dan melakukan inspeksi ke jembatan timbang.
Berita Terkait
-
Hana Hanifah Apa Sudah Menikah? Sosoknya Kembali Disorot Usai Terseret Korupsi DPRD Riau
-
Kronologi Kasus Korupsi yang Menyeret Hana Hanifah, Nikmati Uang Haram Rp 900 Juta
-
Rekam Jejak Hana Hanifah: Dulu Tersandung Prostitusi, Cerai Sebulan Nikah hingga Terjerat Korupsi DPRD Riau!
-
Profil Hana Hanifah, Diduga Terima Dana Korupsi DPRD Riau
-
Paradigma Jadi Kendala Berantas Truk ODOL di Indonesia
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025