SuaraRiau.id - Aksi yang diduga bom bunuh diri di depan Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3/2021), sontak mengagetkan publik Indonesia.
Insiden berdarah sekitar pukul 10.30 WITA tersebut bertepatan dengan perayaan Minggu Palma.
Tak sedikit tokoh yang mengucapkan duka hingga mengutuk tindakan tak bermoral tersebut, tak terkecuali para publik figur seperti Gading Marten dan Ernest Prakasa.
Dalam laman Instagram Story-nya, Gading mengunggah berita tentang ledakan Makassar disalah satu situs online. Dalam foto tersebut, dia pun mengungkap rasa sedihnya.
"Sad Sunday," tulis Gading seperti dikutip dari Antara pada Minggu (28/3/2021).
Sementara itu, komika Ernest Prakasa juga mengungkap rasa dukanya melalui laman Twitter. Dia berharap tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini.
"Bom bunuh diri meledak di depan Katedral Makassar. Semoga tidak ada korban jiwa selain pelaku," ujar aktor yang juga sutradara tersebut.
Tak ketinggalan, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pun mengungkap hal serupa. Melalui laman Instagramnya, dia mengutuk keras perbuatan pelaku bom bunuh diri.
"Mengutuk keras kejadian pemboman di Gereja Katedral Makassar. Semoga tidak ada jemaat gereja yang menjadi korban jiwa dari aksi teror ini. Semoga kepolisian segera mengungkap kasusnya dengan tuntas," kata Ridwan.
"Kita lahir dari keberagaman, sampai kapan pun kita akan tetap beragam. Lawan semua upaya yang ingin memecah belah kerukunan kita. Semoga kita selalu membela Pancasila yang menjadi dasar hidup harmoni dalam keberagaman," imbuhnya.
Ledakan bom yang berada di sekitar Polsek Ujung Pandang dan Polrestabes Makassar serta Kantor Balaikota Makassar itu menghebohkan publik.
Pihak kepolisian hingga kini masih menyelidiki kejadian dan mengamankan lokasi.
Berita Terkait
-
Viral PSSI Bikin Poster Pakai AI, Ernest Prakasa Kritik Menohok Erick Thohir
-
5 Gaya Liburan Medina Dina dan Gading Marten, Bakal Nikah Beda Agama?
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
-
Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO