SuaraRiau.id - Seorang pencuri akhirnya tewas karena dihajar massa di Jalan Saomati, Kecamatan Tenayanraya. Kala itu warga geram dengan aksi pelaku yang melukai tiga orang yang berusaha menangkap maling tersebut.
Kapolsek Tenayanraya, AKP Manapar Situmeang mengatakan peristiwa itu bermula ketika pelaku melakukan pencurian di tiga rumah warga.
“Pelaku menggasak rumah pertama dan mencuri dua unit handphone. Selanjutnya di rumah kedua pelaku kembali mengambil satu unit handphone. Sementara itu, di rumah ketiga pelaku tidak berhasil membongkar rumah,” ujar Kapolsek kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Kamis (25/2/2021).
Korban yang mengetahui handphone nya telah dicuri, langsung melacak handphone miliknya menggunakan General Positioning System (GPS), dan warga kemudian lakukan pengejaran setelah mengetahui lokasi pelaku.
“Warga mengetahui pelaku masih di sekitar rumah korban, kemudian bersama-sama mengepung pelaku,” ucapnya.
AKP Manapar, menambahkan, karena merasa terpojok, pelaku mengeluarkan senjata tajam dan melukai tiga orang saat hendak diamankan.
Warga semakin kesal dan marah terhadap pelaku karena melukai warga lainnya, kemudian menghajar pelaku hingga sekarat dan akhirnya meninggal dunia.
Akibat kejadian itu, tiga orang mengalami luka tusuk akibat tikaman senjata tajam dari pelaku. Korban mengalami luka di bagian perut, tangan dan kaki.
Atas tindakan itu, warga justru semakin marah dan mengamuk pelaku hingga sekarat.
Dalam kondisi sekarat, aparat Polsek Tenayanraya membawa pelaku ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau untuk mendapatkan perawatan. Namun, karena kondisi korban yang sekarat serta tidak dapat tertolong dan akhirnya meninggal dunia.
Berita Terkait
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Siapa Omid Popalzay? Pemain Liga 2 Indonesia yang Tukar Jersey dengan Ragnar Oratmangoen
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Pekanbaru Menuju Stadion GBK
-
Meracau Saat Ditangkap, Pengadang Bus Transjakarta Ternyata Depresi Berat
-
Perebutan Motor Berujung Maut, Paman Dibacok hingga Tewas di Kamal Muara saat Bantu Keponakan
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
Pilihan
-
Perbandingan Harga Pasaran Marselino Ferdinan vs Ole Romeny, Marceng Seharga 1 Tesla Cybertruck, Ole Bisa Beli 5
-
Selain Marselino Ferdinan, Ini 3 Selebrasi Ikonik Pemain Indonesia: Gaya Suster Ngesot
-
Evaluasi Negatif, Kereta Tanpa Rel di IKN Dihentikan
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
Terkini
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir