SuaraRiau.id - Peracik rasa mi instan Indomie, Nunuk Nuraini, dikabarkan meninggal dunia pada Rabu 27 Januari 2021. Kabar duka tersebut dibagikan akun Twitter @lailadimyati.
"Kabar lelayu. Telah berpulang ke Rahmatullah, Ibu Nunuk Nuraini, pencinta rasa Indomie yang kita kenal. Beliau meninggal tadi pagi, Rabu 27 Januari 2021 pukul 2.55 WIB. Semoga Almarhumah husnul khotimah. Aamiin," tulis @lailadimyati, Rabu (27/1/2021) petang.
Unggahan itu lantas mendapat respons dari banyak netizen. Banyak yang merasa kehilangan sosok wanita penemu rasa Indomie tersebut.
"Alfatihah, semoga husnul khotimah untuk Ibu Nunuk Nuraini.
Terima kasih atas perjuangan dan pengabdiannya dalam meracik dan mewujudkan ragam rasa Indomie," cuit warganet.
"Innalillahi wa innailaihi rojiun semoga menjadi amal jariyah buat beliau karena menemukan rasa indomie yg enak," tulis yang lainnya.
"Inalillahi... semoga Almarhumah diterima di sisi Nya. Pemerintah bisa pertimbangkan almarhumah jadi pahlawan nasional gak ya karena jasanya yang besar...." ucap akun lain.
Indomie pun trending topic di Twitter dengan 43 ribu lebih tweets.
Sementara itu, pihak PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) membenarkan meninggalnya peramu rasa Indomie tersebut. Pihak Indofood juga mendoakan semoga amal ibadah almarhumah Nunuk Nuraini diterima di sisi Tuhan.
Indofood kehilangan salah satu pegawai hebat, yakni Nunuk Nuraini, pembuat bumbu Indomie.
Untuk diketahui, Nunuk Nuraini di Divisi Mi Instan dan hampir 30 tahun bekerja di Indofood.
Berita Terkait
-
Mental Rizky Ridho Saat Ditawari Indomie Goreng Banjir Pujian: Salut Kapt
-
Dukung LALIGA Youth Tournament 2024, Indofood Kolaborasi dengan PSS Sleman
-
Indomie dan Telkomsel Bersinar di MOB-EX Awards 2024, Menetapkan Tolok Ukur Baru dalam Mobile Marketing!
-
Beban Bunga Bank Bengkak, Laba Produsen Indomie Ambles 30 Persen
-
Food Blogger Gaza Masak Indomie dari Indonesia untuk Anak-anak di Pengungsian: Kebahagiaan yang Terpancar Bikin Haru!
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Melihat 'Jeroan' Bank INA Milik Salim Group yang Alami Lonjakan Kredit Bermasalah
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
-
Di Tengah Protes Kenaikan PPN 12%, Sri Mulyani Justru Mau Ampuni Para Pengemplang Pajak Lewat Tax Amnesty Jilid III
-
Tax Amnesty Bergulir Lagi, Para Pengemplang Pajak Bakal Diampuni Prabowo
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
Terkini
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir
-
Kapolres Siak Sampaikan Pesan Pilkada Damai di Gereja HKBP Zamrud-Dayun
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja