SuaraRiau.id - Tim Gegana Brimob Polda Riau akhirnya menjinakkan dan memusnahkan granat nanas aktif yang ditemukan pekerja pencari pasir dan batu di Kabupaten Rokan Hulu, Rabu (20/1/2021).
Langkah ini diambil demi keselamatan warga.
Sebelumnya, polisi mendapat informasi adanya temuan granat nanas aktif di Kecamatan Kunto Darussam, Kabupaten Rokan Hulu, Tim Gegana berangkat menuju lokasi penemuan dan melakukan upaya evakuasi.
Setelah diperiksa oleh Tim Brimob, ternyata granat masih aktif dan kondisinya sudah cukup tua dan berkarat.
Granat tersebut sempat dicuci oleh pekerja material, tanpa mengetahui akibat yang ditimbulkan jika granat tersebut meledak.
Menghindari adanya korban akibat ledakan yang ditimbulkan, Tim Gegana memindahkan granat tersebut ke lokasi yang aman dan jauh dari masyarakat untuk dimusnahkan.
Kapolda Riau, Irjen Agung Setia Imam Effendi, mengatakan, granat tersebut langsung dimusnahkan di lokasi.
“Iya granat tersebut langsung dimusnahkan di lokasi,” ucap Kapolda Riau dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com
Diberitakan sebelumnya, pekerja material pasir batu (sirtu), yang berada di Desa Kota Intan, Kecamatan Kunto Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu, temukan bahan peledak granat nanas, dari dalam lumpur.
Granat nanas itu ditemukan oleh pekerja di PT IPB pada hari Selasa 19 Januari 2021, sekitar pukul 17.00 WIB. Ketika pekerja itu sedang berada di bagian penyaringan sirtu dan lumpur.
Berita Terkait
-
Untung Tidak Meledak! Detik-detik Warga di Bekasi Tersandung Granat Aktif saat Cari Burung
-
Ledakan Mirip Bom Dekat Wapress Diduga dari Tabung Gas Spa, Tim Gegana Turun Tangan
-
Heboh! Granat Meledak di Dekat Kedubes Israel di Kopenhagen, 2 Remaja Swedia Ditangkap
-
Rumah Bacagub Aceh Bustami Dilempar Bom Menjelang Subuh, Polisi Langsung Bentuk Tim Gabungan
-
Serangan Brutal di Balochistan, Bus Dibakar, Kereta Api Diledakkan, Polisi Dibunuh
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025