SuaraRiau.id - Kapolri Jenderal Idham Azis ingin menunjukan regenerasi di tubuh Polri berjalan dengan baik. Hal ini disampaikan Idham saat mengantar calon pengganti dirinya, Komjen Listyo Sigit Prabowo ke Komisi III DPR.
Hari ini Lisyo menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test sebagai calon tunggal Kapolri ke-25.
"Untuk memberi gambaran bahwa institusi Polri regenerasinya berjalan dengan baik dan mulus. Apa yang telah diputuskan oleh bapak presiden sebagai pimpinan tertinggi Polri di internal Polri hanya ada dua kita laksanakan dan kita amankan," kata Idham di Kompleks Parlemen DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (20/1/2021).
Idham menegaskan apa yang ia lakukan untuk mengantar calon Kapolri baru jalani fit and proper test merupakan tradisi baru di tubuh Polri.
Baca Juga: Uji Kelayakan Calon Kapolri, Komjen Listyo Hanya Boleh Dikawal 9 Orang
"Dengan saya mengantar beliau ini merupakan tradisi baru yang harus kita tumbuh kembangkan dan jadi pembelajaran bagi generasi Polri berikutnya sehingga dalam internal solid," ujar Idham.
Idham mengatakan bukan cuma dirinya yang mengantar Listyo, melainkan para perwakilan angkatan baik di atas Listyo maupun di bawahnya turut mendampingi calon Kapolri itu dalam fit and proper test di Komisi III DPR.
"Rekan-rekan bisa melihat nanti diatas perwakilan angkatan yang merupakan senior Pak Komjen Sigit juga ikut mendampingi. Saya juga didampingi sama senior saya, adik-adik saya bahwa kita semua mempunyai kewajiban untuk mengantar Bapak Komjen Sigit sampai nanti pelantikan beliau oleh bapak presiden sehingga beliau mejadi Kapolri yang ke-25," kata Idham.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Idham Azis turut mendampingi calon tunggal Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo saat menyambangi Gedung Nusantara II, DPR RI guna mengikuti fit and proper test di Komisi III pukul 10.00 WIB
Pantauan Suara.com, keduanya tiba bersamaan dengan mengunakan mobil Mercedes-Benz Sprinter berkelir hitam sekitar pukul 09.51 WIB. Listyo tampak turun lebih dahulu dari mobil, lalu diikuti Idham di belakangnya.
Baca Juga: Pengusaha Cantik Asal Solo Sebut Listyo Sigit Pilihan Tepat Calon Kapolri
Saat memasuki lobby Nusantara III, keduanya hanya melambaikan tangan menyapa awak media yang sudah menunggu.
Berita Terkait
-
Istri Kapolri: Kita Harus Memperhatikan Kondisi Psikologis Anak-anak di Tempat Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi
-
Segini Gaji Kapolri Jenderal Listyo Sigit: Siap Mundur Jika Terima Uang Judi Online
-
DPR Resmi Tunjuk Komisi III Lakukan Fit And Proper Test Capim-Cawas KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus...
-
Sudah Dijadwalkan, Komisi III Bakal Uji Kepatutan dan Kelayakan Capim-Cawas KPK Pekan Depan
-
Ditanya Soal Pemeriksaan ke Budi Arie Terkait Judol, Kapolri Tanggapi Dengan Senyum
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Paser: Polda Kaltim Buru Pelaku, JATAM Desak Cabut Izin PT MCM
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
Terkini
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan