SuaraRiau.id - Pedangdut Rita Sugiarto mengapresiasi ajang Bintang Suara yang digagas Suara.com bersama label musik ProAktif.
Menurutnya, Bintang Suara bisa melahirkan para penyanyi dangdut yang berkualitas. Hal ini bisa memperkaya khazanah musik dangdut di Tanah Air.
"Saya sangat senang aja. Pasti saya mendukung karena nantinya bakal melahirkan penyanyi-penyanyi yang bagus," kata Rita Sugiarto, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (14/1/2021).
"Kalau banyak penyanyi dangdut yang bagus, bakal memperkaya musik dangdut. Kemudian menemukan bakat yang keren, jadi membuat dangdut lebih ramai lagi," ucap mantan teman duet Rhoma Irama ini.
Pelantun lagu "Oleh-Oleh" itu lebih senang lagi, karena ajang Bintang Suara diadakan bukan di televisi, melainkan di portal berita online.
"Bagus alhamdulillah. Dengan kemajuan tehnologi ini buat artis yang berbakat lebih mudah dibandingkan dengan zaman yang waktu saya masih kecil dulu," tuturnya.
"Kalau sekarang rekaman langsung bisa upload. Kalau dulu kan nggak. Kita bayar promosi dulu, keliling di semua radio, kemudian antre di televisi harus ngantri lama dulu," imbuh Rita Sugiarto.
Pendaftaran Bintang Suara dibuka sejak 20 Desember 2020 hingga 31 Januari 2021. Hingga saat ini, sudah lebih dari 131 orang yang mendaftarkan diri menjadi peserta Bintang Suara. Mereka berasal dari berbagai daerah.
Mulai dari yang dari Wakatobi, Medan, Bengkalis, Sukabumi, Banyuwangi, Bengkulu hingga Depok.
Pendaftaran Bintang Suara dibuka sejak 20 Desember 2020 hingga 31 Januari 2021. Hingga saat ini, sudah lebih dari 131 orang yang mendaftarkan diri menjadi peserta Bintang Suara. Mereka berasal dari berbagai daerah. Mulai dari yang dari Wakatobi, Medan, Bengkalis, Sukabumi, Banyuwangi, Bengkulu hingga Depok.
Buat Anda yang ingin mendaftar tapi masih bingung dengan persyaratannya, silakan akses link pendaftaran dan mengikuti instuksi pendaftaran.
Pendaftar tentunya wajib mengisi data diri, mengirimkan foto close up dan seluruh tubuh. Serta yang terpenting, mengirimkan contoh vokal berdurasi 60 detik dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4.
Pendaftaran Bintang Suara dibuka sejak 20 Desember 2020 hingga 31 Januari 2021. Hingga saat ini, sudah lebih dari 131 orang yang mendaftarkan diri menjadi peserta Bintang Suara. Mereka berasal dari berbagai daerah. Mulai dari yang dari Wakatobi, Medan, Bengkalis, Sukabumi, Banyuwangi, Bengkulu hingga Depok.
Bagi masyarakat tak terkecuali warga Riau yang ingin mengikuti ajang Bintang Suara bisa langsung menuju website https://bintang.suara.com/ dan wajib mengikuti tiga syarat ini:
1. Mengisi data pribadi lengkap
2. Mengirimkan foto close up dan full badan
3. Mengirimkan sampel vokal dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4, dll (durasi maksimal 60 detik)
Kesemua syarat tersebut nantinya wajib diisi dalam form yang ada di Suara.com. Selain itu, penyelenggara menjamin kerahasiaan data calon peserta yang ingin ikut ajang kali ini.
Calon peserta juga wajib memperhatikan persyaratan untuk mengikuti ajang Bintang Suara yang meliputi:
1. Bisa menyanyi dangdut
2. Berpenampilan menarik
3. Usia 17 tahun sampai 30 tahun
4. Tidak sedang terikat kontrak dengan perusahaan rekaman manapun
5. Siap dikontrak dengan pihak Arkadia Digital Media & Media Musik ProAktif
6. Likes dan follow media sosial Suara.com & Media Musik proAktif
7. Ketentuan pemenang ajang Bintang Suara mutlak keputusan penyelenggara.
Berita Terkait
-
Hundred Broken Hearts Milik Enhypen Dibilang Mirip Lagu Rita Sugiarto, Coba Dengarkan Ini Biar Percaya
-
Tampil di KDI 2023 Malam Ini, Rita Sugiarto Kasih Tantangan Bunga Pengantin
-
3 Alasan Mahasiswa Harus Bisa Proaktif di Kelas, Tunjukkan Keseriusanmu!
-
Profil Rita Sugiarto, Penyanyi Dangdut Senior yang Kena Berita Hoax Meninggal Dunia
-
Cek Fakta: Pedangdut Rita Sugiarto Meninggal Dunia
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025