SuaraRiau.id - Seorang anak laki-laki bernama Noah belakangan mencuri perhatian publik setelah terekam kamera naik pitam saat es krimnya diminta oleh sang ibu.
Aksi bocah ini lantas viral dan sukses membuat warganet gemas. Terlebih, ketika anak kecil ini pura-pura pingsan.
Hal ini diketahui dari video yang diunggah oleh akun TikTok @glamshineofficial yang menunjukkan detik-detik Noah pingsan di atas meja.
Sebelum pingsan, Noah meronta-ronta terlebih dahulu. Saat pingsan, tubuhnya terbaring di atas meja, air mata pun masih ada di pelupuk matanya.
Sang Ibu memohon Noah agar segera bangun karena malu dilihat oleh orang-orang. Ibunya terus membujuk agar Noah berhenti berakting pingsan.
"Noah jangan gini, yuk. Bunda nggak akan minta es krim Noah," ujar seorang wanita sembari menepuk Noah perlahan.
Mendengar sang ibu Noah tetap acuh. Ia tak bergeming sedikit pun dari posisinya yang berbaring berpura-pura tak sadarkan diri.
Sang ayah pun membujuk Noah dan bersikap baik padanya. Sang ayah juga menyuapi Noah yang masih berbaring dengan es krim agar ia segera bangun.
Noah tetap pura-pura pingsan sambil memakan es krim sampai habis. Akibat kejadian ini, orang tua Noah batal melangsungkan rapat bisnis mereka.
Baca Juga: Ngakak! Bocah Disunat Teriak Histeris Sambil Asyik Mabar Game Online
Video ini menarik banyak perhatian warganet. Banyak yang merasa Noah pintar akting dan bisa jadi aktor.
"Sudah terlihat bakatnya, Bunda. Mari kita daftarkan ke Indosiar," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya juga memberi respon atas hal ini. "Jangan biasain nonton film Indosiar di depan dedeknya ya bund. Pinter banget aktingnya," ujar warganet ini.
"Wkwkwk kenapa dulu gue nggak gini ya waktu minta apa-apa," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (14/1/2021), video bocah pura-pura pingsan ini sudah ditonton hingga lebih dari 700 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Dorong Pertumbuhan UMKM Melalui KUR Triliunan Rupiah
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Nyaman dan Ideal untuk Antar-Jemput Anak Sekolah
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga