SuaraRiau.id - Seorang dokter hewan belakangan mencuri perhatian lantaran melakukan aksi yang menyentuh. Ia tetap melayani pasien meski hanya dibayar dengan nasi padang.
Aksi dokter hewan ini viral setelah kisahnya diunggah oleh sang anak di jejaring sosial melalui akun Twitter @FFOODFESS.
Ia bercerita, terkadang ada pasien yang butuh berobat namun uang yang dimiliki kurang. Ayah warganet ini tetap mengobati hewan yang mereka bawa.
Setelah itu, orang yang tak punya cukup uang ini diperbolehkan untuk membayar dengan hasil kebun maupun produk jualan mereka. Ayahnya pun menerima dengan senang hati.
Baca Juga: Kuliner Nusantara di Singapura, Cobain Nasi Padang di Orchad Road
Seperti yang terjadi baru-baru ini. Ada seorang tamu yang membawa pasien kucing untuk divaksin. Siapa sangka, sang ayah secara senang hati mau menerima nasi padang tersebut sebagai ganti biaya vaksin kucing.

Warganet tadi, lantas membagikan foto nasi padang yang diberikan oleh pemilik pasien ayahnya. Menurutnya nasi padang yang diberikan terasa sangat nikmat.
Cuitan ini pun mendapat beragam respon dari warganet. Banyak yang tersentuh atas kebaikan hati ayahnya yang mau dibayar dengan makanan.
"Bapakmu baik banget. semoga berkah dan sehat selalu sekeluarga ya. enjoy the naspad!" Komentar seorang warganet.
Warganet lainnya ikut menceritakan kisah serupa. "Dulu ibuku pernah marahin muridnya. Muridnya kemudian sadar dan minta maaf ke orang tuanya. Setelah itu Ibu dikirimi sayur mayur banyak banget sama orang tua murid itu, hampir 5 karung," cerita warganet ini.
Baca Juga: Lelaki Ini Curhat Dikasih Sambal Sedikit: Sama Aja Bukan Makan Nasi Padang
"Alhamdulillah. Dari sekian banyak hal kurang baik terekspos, masih ada hal baik yang bikin maknyes gini. Salut! Panjang umur lancar rezeki berkah dunia akhirat sekeluarga," tulis warganet lainnya memberi doa.
Berita Terkait
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis? 4 Game Ini Bisa Jadi Penghasil Uang Tambahanmu!
-
Ollanta Humala Dipenjara 15 Tahun, Terbukti Mencuci Uang dari Odebrecht
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau