SuaraRiau.id - Penyanyi Gisella Anastasia atau Gisel meminta maaf kepada mantan suaminya, Gading Marten. Sebab, video syur Gisel dibuat saat keduanya masih menikah, 2017 lalu.
Bukan hanya pada mantan suaminya, Gading Marten. Gisel juga minta maaf pada sang kekasih, Wijaya Saputra alias Wijin.
"Saya berharap melalui pernyataan ini, bisa dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya. Mas Gading dan seluruh keluarga besarnya serta Wijin dan keluarga," kata Gisel di Hotel Four Seasons, Jakarta Selatan pada Rabu (6/1/2021).
"Sekali lagi saya mohon maaf dengan kerendahan hati saya," imbuhnya.
Gisella Anastasia juga minta maaf atas perilakunya yang tak mencerminkan sikap panutan. Sebagai selebriti, maupun ibu bagi anaknya.
"Saya bisa dibukakan pintu maaf dari semua pihak, terutama sekali lagi, dari yang saya kasihi, kedua orangtua, keluarga besar, anak saya Gempita," tutur Gisella Anastasia.
"Atas apa yang saya lakukan, bukan menjadi contoh terpuji yang bisa kalian harapkan dari seorang saya, Gisella Anastasia," paparnya.
Selain kepada orang-orang disekelilingnya, Gisel juga minta maaf dan mohon ampunan dari Yang Maha Kuasa.
"Terutama ada pengampunan dari Tuhan saya, Yesus Kristus dalam kehidupan saya," kata ibu satu anak ini.
Lewat permintaan maaf ini, Gisel berharap bisa menata kembali hidupnya. Ia juga akan bersikap kooperatif terhadap permasalahan hukum yang dihadapi.
"Saya harap bisa diizinkan melangkah maju untuk masa depan lebih baik," tuturnya berharap.
Ya, setelah video syur Gisel bersama lelaki yang akrab disapa Nobu ini bocor, awal November lalu, sang artis pun dilaporkan kepada pihak berwajib.
Tak hanya Gisel, teman tidurnya Michael Yukinobu de Fretes akhirnya ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pornografi.
Pasangan tidur ini terjerat pasal pasal 4 ayat 1 Jo pasal 29 dan atau pasal 8 jo pasal Undang - Undang nomor No. 44 tahun 2008 tentang Pornografi. Ancaman hukumannya, enam bulan hingga 12 tahun penjara.
Berita Terkait
-
Gempi Nyempil di Foto Keluarga Inti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Gading Marten Kena Sentil
-
5 Gaya Liburan Medina Dina dan Gading Marten, Bakal Nikah Beda Agama?
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
-
Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Tabrak Ibu-ibu hingga Tewas, Mahasiswi di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar