SuaraRiau.id - Indomie merupakan salah satu makanan instan legendaris Indonesia. Mi instan tersebut memang memiliki ciri khas tersendiri dalam cita rasanya. Makanya tak mengherankan kalau Indomie disukai banyak orang hingga ke luar negeri.
Nah baru-baru ini seorang pria yang mengaku tinggal di Amerika Serikat mencoba peruntungan dari jual Indomie, ternyata bisa laku dan untung hingga jutaan, auto jadi sultan.
Di Indonesia, Indomie bisa didapatkan dengan harga yang terbilang miring. Meski memiliki cita rasa khas lidah orang Indonesia, namun siapa sangka ternyata Indomie juga disukai oleh orang luar negeri.
Buktinya, seorang pria pengguna jejaring media sosial TikTok @imnotmj menceritakan pengalaman pribadinya ketika pernah menjual sekardus Indomie saat tinggal di Las Vegas, Amerika Serikat.
“Kalau di US kan orang-orang tuh enggak tahu tentang Indomie, right? Lalu gua beli Indomie di sana (Amazon, Red),” ujarnya dalam video mengutip Hops.id--jaringan Suara.com, Kamis (31/12/2020).
Saat itu, dia membeli sekardus Indomie di situs belanja Amazon yang berisi 30 bungkus dengan harga 17 dolar AS atau setara dengan Rp 241.000.
Kemudian pria ini memberikan sejumlah bungkus Indomie secara cuma-cuma kepada teman-temannya yang bukan berasal dari Indonesia.
Mereka pun mengaku ketagihan dan menyukai rasa dari mie instan tersebut. Bahkan beberapa di antaranya bertanya, bagaimana cara mereka bisa membeli Indomie, namun pria cerdas ini memilih untuk merahasiakannya karena ingin mencari keuntungan dari berjualan makanan tersebut.
“Waktu pertama beli gue kasi ke temen-temen gue, dan mereka suka. Lalu mereka nanya tempat belinya dimana, itu enggak gue bilang,” tuturnya.
Nah setelah mengetahui ada kesempatan bagi dirinya untuk membuka usaha, pria ini kembali membeli sekardus Indomie namun menjual kembali ke teman-temannya dengan harga tiga dolar AS per satu bungkus.
Kemudian dia juga menjual paketan, yakni satu kardus yang berisi 30 bungkus Indomie dengan harga fantastis senilai 90 dolar AS. Jika di rupiahkan, maka dengan hanya menjual satu kartus Indomie pria ini dapat mengantongi uang hingga sekitar 1,3 juta rupiah. Cukup menggiurkan bukan?
Hingga tulisan ini dimuat, unggahan milik kreator @imnotmj ini telah ditonton sebanyak 605 ribu kali oleh warganet TikTok.
Sontak unggahan mengenai jual Indomie di Amerika Serikat auto jadi sultan ini memicu berbagai komentar yang mengundang gelak tawa dari warganet.
“Mau kaya? Buka Warmindo (Warung Makan Indomie) di Amerika Serikat,” balas akun Acid Muhammad.
“Yaudah entar gue pindah negara jualan Indomie aja,” ujar akun Entang Nasya.
“Ke Amerika Serikat mau liburan (No), ke Amerika Serikat jualan Indomie (Yes),” kata akun Paang.
Akun Anakbusuni pun menimpali, “Cita-cita gue dari dulu buka warteg di Jerman, mau jualan semur jengkol.”
Berita Terkait
-
Link Kirim Pesan Rahasia Lewat Lagu dengan Send The Song, Gimana Caranya?
-
Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat, Donald Trump Bakal Hubungi Vladimir Putin?
-
Dari Jokes Internal hingga Bantu Cegah Bunuh Diri, Kisah Inspiratif Lutfi Afansyah si Konten Kreator
-
Kanada Resmi Usir TikTok, Dianggap Ancam Keamanan Negara
-
Mengemis Digital di TikTok: Ketika Harga Diri Menjadi Komoditas
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Cooling System, Kapolsek Kandis Sosialisasi Pencegahan Perundungan ke Sekolah
-
PNM Kembali Buka Mekaar di 3T, Ibu-Ibu di Merauke Bisa Nikmati Pembiayaan Aman
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024