SuaraRiau.id - Seorang pria yang menjemput anak gadisnya sepulang sekolah belakangan mencuri perhatian lantaran melakukan hal yang menyentuh.
Video yang menunjukkan aksi ayah menjemput anaknya yang merupakan siswa sekolah menengah atas (SMA) ini lantas viral.
Hal tersebut diketahui dari akun Twitter @menteridigital yang mengunggah kembali video dari pengguna TikTok @baiqrina17 baru-baru ini.
"Walaupun anak perempuannya sudah tumbuh dewasa, bagi seorang ayah dia tetaplah menajdi gadis kecilnya," tulis akun @menteridigital dikutip pada Jumat (25/12/2020).
Baca Juga: Riau Awal Tahun Depan Izinkan Sekolah Tatap Muka, Asalkan...
Dalam video berdurasi 16 detik tersebut, nampak seorang siswi baru saja turun dari angkutan umum.
Dari seberang jalan, ada seorang pria yang rupanya merupakan ayah dari gadis tersebut.
Saat jalanan itu mulai lengang, si ayah dengan cepat menyeberang, menuju tempat putrinya berdiri.
Yang paling menyentuh, sang ayah ternyata membawa payung. Si anak pun terlindung dari terik cuaca yang saat itu nampak sedang panas-panasnya.
"Ada bapak-bapak nungguin anaknya yang baru turun dari angkot sambil bawa payung," tulis @baiqrina17 di videonya.
Baca Juga: Wali Kota Serang Kekeuh Tetap Gelar Belajar Tatap Muka
Ia lantas memayungi anaknya dan menggandengnya untuk kembali menyeberang jalan.
Sontak, video aksi menyentuh dari ayah ini langsung mengundang beragam reaksi dari warganet.
"Kamu beruntung sekali, gak semua anak mendapatkan perlakuan seperti itu," tulis akun Vee****
"Gimana rasanya digandeng seperti itu? Ayah, aku rindu," kata Abi****
"Lihat beginian cuma bisa senyum, apa daya bisa dianter sampai kelas 4 SD, sisanya bapakku nganter pelakor," timpal Rir****
"Percayalah, bahagia banget jadi dia, hal sederhana yang akan di ingat seumur hidup bahwa dia sangat berharga," imbuh Mei****
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Cara Happy Hearts Indonesia Bantu 90.000 Anak di Indonesia: Bangun Lebih dari 300 Sekolah Terdampak Bencana
-
Gegara Gelar Pelakor dan Mahar Rp 200 Ribu, Nissa Sabyan Disebut Rugi Banyak Usai Terima Pinangan Ayus Sabyan
-
Beda dengan Anggotanya, Ketua F-PKB DPRD DKI Nyatakan Tolak Usulan Payung Hukum untuk Retribusi Kantin Sekolah
-
Lebih Banyak Negatifnya, NasDem Tolak Usulan Penarikan Retribusi Kantin Sekolah
-
Pekerjaan Romeo Ayah Nathan Tjoe-A-On, Parasnya Bikin Netizen Salfok
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron