SuaraRiau.id - Kecelakaan lalu lintas di Tol Pekanbaru-Dumai kembali memakan korban jiwa. Kali ini, kecelakaan tunggal terjadi di KM 89 pada Kamis (24/12/2020) sore.
Mobil Honda Brio dari arah Dumai menuju Duri dikendarai korban, Nada Edwina dengan kecepatan tinggi sehingga hilang kendali dan menabrak pagar pembatas jalan.
Mahasiswi warga Jalan Tegal Sari Gang Nuri No 8, Kelurahan Air Jamban Kecamatan, Mandau Kabupaten Bengkalis itupun akhirnya meninggal dunia.
Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto mengatakan, kecelakaan tunggal ini terjadi karena korban lalai dan kurang hati-hati saat mengemudikan kendaraannya.
"Saat mengemudikan kendaraan, korban (Nada Edwina) diduga tidak memakai sabuk pengaman atau safety belt, karena jasad korban ditemukan sudah di luar mobil," ucap Narto kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Kamis (24/12/2020).
Kombes Narto juga menjelaskan, kondisi jalan tol saat itu beraspal baik dengan garis marka jalan putus-putus dengan kondisi cuaca yang cerah serta lalu lintas dalam keadaan sepi.
"Tapi karena korban tidak memakai sabuk pengaman serta mengemudikan mobil dengan kecepatan tinggi membuat korban hilang kendali dan menabrak pembatas jalan," ujarnya.
Menurut Kombes Pol Sunarto, sejak diresmikan tercatat ada 35 kali kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Pekanbaru Dumai.
Tag
Berita Terkait
-
Perjalanan Rombongan Guru Jakarta Berakhir Duka: Hiace Tabrak Truk di Tol Semarang, 1 Tewas
-
Gaji UMR Merapat! Ini 4 Mobil Cicilan 2 Jutaan Terbaik 2026, Irit BBM dan Pajak Murah
-
Diduga Mabuk, Pengemudi Brio Tabrak Separator Busway Hingga Mobilnya Terbakar
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Tak Punya SIM, Pengemudi Civic Hantam Separator dan Bus TransJakarta di Bundaran HI
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel
-
4 Mobil Toyota Bekas dengan Captain Seat, Kemewahan Menyamai Alphard
-
6 Mobil Bekas Selain Alphard yang Menawarkan Captain Seat Terbaik