SuaraRiau.id - Sebuah soal matematika belum lama ini mencuri perhatian lantaran cukup membuat publik mikir keras.
Meski sekilas terlihat mudah, pertanyaan soal siapa orang yang membuat kue lebih banyak ini nyatanya membuat bingung, tak sedikit pula warganet yang mengaku emosi.
Adapun soal yang viral ini merupakan jenis HOTS atau Higher Order Thinking Skills, yang memang berbeda dengan soal-soal biasa.
Seperti diketahui, soal HOTS bertujuan agar siswa menggunakan penalaran tingkat tinggi, alih-alih hanya memakai rumus. Untuk menjawabnya, diperlukan sisi kritis serta kreatif.
Potret soal yang sukses bikin warganet pusing ini beredar di media sosial, diunggah oleh akun @outofcontext_id pada Senin (14/12/2020).
Di awal soal ada keterangan yang berbunyi, "Bu Tias membuat 17 kue donat, Mei membuat 14 kue donat."
"Siapakah yang membuat kue bolu lebih banyak," tulis pertanyaan tersebut?"
Alih-alih kue donat, pembuat soal malah menanyakan soal kue bolu.
Alhasil, pertanyaan unik ini mengundang beragam reaksi dari warganet. Tak sedikit yang mengaku bingung, hingga emosi melihat soal yang satu ini.
Baca Juga: Ingin Latih Kreativitas Anak? Ketahui Dulu Minat dan Bakatnya
"Ga ada yang buat kue bolu, ini hots atau kita disuruh halu," tulis akun @rin****
"Jawab aja 'mamak kau!'', kata @xfr****
"Jelas sekali si Mei. Donatnya sedikit. Masanya lebih banyak bikinin bolu," celetuk @gtb****
"Gue sampe nangis," ujar @pik****
Hingga tulisan ini disusun, belum diketahui secara pasti dari mana asal soal ini pun demikian dengan jawaban pastinya. Bagaimana, ada yang tahu siapa yang paling banyak bikin kue bolu?
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Semangat Sumpah Pemuda, BRI Hadirkan Pengusaha Muda BRILiaN 2025 bagi UKM Naik Kelas
-
Tambahan Saldo dari 3 Link DANA Kaget Terbaru, Cair Langsung!
-
5 Mobil SUV Bekas Terbaik untuk Keluarga Aktif, Fitur Lengkap dan Nyaman
-
7 Mobil Bekas 100 Jutaan Paling Layak Dibeli untuk Keluarga di 2025
-
3 Mobil Sedan Bekas Toyota, Kemewahan dan Performa Tak Lekang Waktu