SuaraRiau.id - Pasca terkonfirmasi positif Covid-19, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan harus menjalani aktivitas secara mandiri. Gubernur Anies menjalani proses isolasi di Rumah Dinas Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat.
Orang nomor satu di Jakarta ini, Rabu (2/12/2020), melakukan siaran langsung di media sosial. Anies terkesan kurang percaya diri mengoperasikan perangkat media sosial.
"Ini lagi mau live IG sendiri pertama kali. Nanti kalau ada salah-salah dimaklumi ya. Biasanya ada yang bantuin, sekarang harus mandiri semuanya, termasuk mau live IG juga dikerjakan sendiri," ujar Anies seperti yang dikutip Antara.
Aktivitas Anies dimulai dengan salat subuh, menikmati udara pagi di kawasan Taman Suropati hingga olah raga ringan yang dilakukan di taman rumah dinas.
Aktivitas pelayanan publik juga dikerjakan oleh Anies, di antaranya video konferensi terkait persoalan pertanahan di Jakarta, dilanjutkan rapat dengan jajaran Pemprov DKI Jakarta.
"Jadi kerjaan juga terus jalan," katanya.
Dalam video berdurasi 27 menit itu Gubernur tampak menikmati suasana di sekitar rumah dinas.
Namun beberapa saat setelah Anies menyampaikan pamit usai menyelesaikan siaran langsungnya, dia pun bingung untuk menyudahi rekaman video Live Instagram.
"Sebentar. Ini matiinnya mana nih. Bentar, bentar," ujar Anies.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi tertular Covid-19 setelah menjalani tes usap PCR.
Dalam video yang diunggah di akun instagram resminya Selasa (1/12/2020) pagi, Anies menyatakan diri positif Covid-19 dari hasil tes pada Senin (30/11/2020).
Inisiatif tes kesehatan dilakukan Anies usai mendapat informasi Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria positif Covid-19.
"Sementara kita ada interaksi yang cukup dekat, maka sesuai dengan protokol kesehatan saya kembali melakukan tes," kata Anies. (Antara)
Berita Terkait
-
Gegara Anies Baswedan, Rocky Gerung Terang-terangan Dukung Pramono-Rano: Anak Abah Jangan Jadi Malas!
-
Anies Masuk 'Medan Pertempuran' di Pilkada Jakarta, PDIP Makin Pede Lawan Paslon yang Didukung Jokowi
-
Hitung Mundur Pilkada Jakarta: Adu Kuat Pengaruh Jokowi dan Anies di Ibu Kota
-
Hasto Beberkan Politik Jokowi dan Anies, Netizen Samakan dengan Fufufafa: Gak Punya Nyali!
-
Pandji Nantikan Duet Anies dan Ahok di Pilpres 2029, Publik Sepakat: Kelar Tuh Fufufafa..
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024