SuaraRiau.id - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sumatera Utara bersiap untuk menjalankan sekolah yang dimulai Januari 2021.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sumut Lasro Marbun mengatakan, pihaknya terus melakukan evaluasi dan harmonisasi ke pihak terkait program tatap muka.
Evaluasi, harmonisasi/koordinasi mulai dari dinas terkait di kabupaten/kota, pihak sekolah dan termasuk Satgas Penanganan COVID-19 Sumut.
Secara akademi, katanya, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sumut telah melakukan evaluasi pada September dan hingga bulan berjalan ini.
Sementara untuk kesiapan tatap muka di sekolah, katanya, dinas sudah mewanti-wanti agar semua sekolah memperhatikan kesehatan ruangan belajar dan sarana lainnya sesuai dengan protokol kesehatan.
Menurut Lasro, untuk sementara sudah diputuskan, bahwa jumlah siswa yang diperbolehkan nantinya untuk mengikuti tatap muka di sekolah hanya 50 persen dari total jumlah siswa .
Tatap muka dilakukan secara bergiliran untuk para siswa. "Yang pasti semuanya melihat perkembangan pandemi COVID-19 di Sumut," katanya dilansir dari Antara, Sabtu (28/11/2020)
Kepala Dinas Pendidikan Batu Bara, Ilyas Sitorus mengatakan di Batu Bara, tatap muka sudah dilakukan ujicoba mulai September. Dari total 305 sekolah, katanya, sudah 162 sekolah yang menggelar tatap muka.
"Siswa yang tatap muka adalah murid yang diizinkan orangtuanya, dan waktu pertemuannya juga tidak lama dan mematuhi protokol kesehatan, "katanya.
Baca Juga: Demi Keselamatan, Kota Depok Batasi Belajar Tatap Muka Cuma 4 Jam
Sejalan dengan program Kemendikbud, katanya diharapkan semua sekolah di Batu Bara bisa menerapkan tatap muka dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Pascabencana, Relawan BRI Peduli Terjun Langsung Bersih-bersih Sekolah di Aceh Tamiang
-
Guru Besar UIR Nilai Sikap Kapolri Tolak Polri di Bawah Kementerian Sejalan Prinsip Konstitusi
-
Rencana Pembangunan Jembatan Melaka-Dumai Jadi Perbincangan
-
Komisi XII DPR Apresiasi Inovasi Teknologi PHR Menjaga Ketahanan Energi Nasional
-
4 Model Honda Jazz Bekas 50 Jutaan, Cocok buat Mobil Harian Anak Muda