SuaraRiau.id - Pengamat politik di Riau, Tito Handoko menanggapi polemik yang belakangan terjadi antara kelompok Front Pembela Islam (FPI) Kota Pekanbaru dan penolak Habib Rizieq Shihab di Pekanbaru.
Dikatakan Tito, harus ada yang segera meredam kisruh tersebut sehingga tidak meluas dan menyebabkan polarisasi semakin tajam.
Menurutnya, harus muncul figur-figur yang mampu menengahi kedua belah pihak bertikai.
"Kita butuh figur-figur yang menyejukkan, membuat suasana lebih harmonis," ujar Tito kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (25/11/2020).
Tokoh-tokoh seperti wali kota atau gubernur, lanjut Tito, sangat kompeten dan dijamin secara hukum dalam menyelesaikan permasalahan yang terjadi.
Tito menyarankan agar mediasi dan dialog antar warga dibuka sehingga pertukaran ide dan wacana terjadi di ruang-ruang yang seharusnya.
"Buat dialog antarwarga, seperti halnya Forkompinda," ujarnya.
Ia menjelaskan, proses dialogis yang tersumbat ini menyebabkan kepentingan-kepentingan kelompok bertumbukan dan justru menjadi konflik.
"Buka ruang publik, kenapa ada yang melakukan demonstrasi ya karena sumbatnya saluran politik. Jika tersumbat, tentu melebar kemana-mana," sambungnya.
Forum ini juga dapat memudahkan pimpinan daerah untuk memaksimalkan aspirasi masyarakat sehingga kebijakan daerah dapat lebih mapan.
"Forum komunikasi ini yang harus diperhatikan sehingga arus utama informasi dari bawah dapat diserap," katanya.
Tito menegaskan kelangsungan hidup bernegara dan bermasyarakat jauh lebih penting ketimbang kepentingan politis sesaat.
"Susah payah kita merdeka, tetapi isi kemerdekaan ini dengan konflik-konflik," ujarnya.
Berita Terkait
-
Komitmen Plt Gubri SF Hariyanto: 30 Blok Tambang Rakyat Kuansing Dilegalkan, Swasta Dilarang Masuk
-
Orasi di Hadapan 1.000 Siswa, Kapolda Riau: Generasi Muda Adalah Kunci Menjaga Alam dan Masa Depan
-
'Wallahi, Billahi, Tallahi!' Surat Sumpah Abdul Wahid dari Sel KPK Gegerkan Riau
-
Petaka di Pelabuhan Tanjung Buton: Jembatan Ambruk, Avanza Hanyut, dan Alasan di Balik Tragedi
-
Rilis Akhir Tahun 2025 Polda Riau: Kejahatan Anjlok, Perang Lawan Perusak Lingkungan Makin Sengit
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Mengapa KPK Belum Umumkan Jumlah Uang Hasil Geledah Rumah SF Hariyanto?
-
Pemprov Riau Koordinasi Pengendalian Harga Tiket Pesawat Jelang Lebaran
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kabin Luas Selain Avanza, Siap Bawa Rombongan
-
2 Pilihan Cushion Wardah Mengandung Skincare, Nyaman Seharian!
-
12 Ribu Siswa di Riau Bakal Terima Transferan Bantuan Seragam Gratis Rp400.000