SuaraRiau.id - Sujiwo Tejo baru-baru ini bicara panjang lebar mengenai pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.
Budayawan asal Jawa Timur ini mengatakan, ada berbagai hal yang membuat Habib Rizieq dicintai dan diagungkan sejumlah umat.
Pada forum diskusi bertajuk 'Setelah Protokol Kesehatan Dilanggar' di program Indonesia Lawyers Club (ILC), Sujiwo Tejo mengajak audiens merenung. Ia mempertanyakan mengapa Habib Rizieq bisa dicintai banyak orang?
Bahkan, penjemputan dia di bandara menjadi fenomena luar biasa yang sulit sekali terulang.
Jawabannya, kata dia, sangat sederhana. Saat ini, tak ada sosok lain yang layak dijadikan idola. Itulah mengapa, Habib Rizieq dengan segala manuvernya menjadi sosok yang dielukan banyak pihak.
“Kenapa sih orang kayak 'begitu' kok jadi idola? Mari kita merenung, mengapa orang kayak gitu bisa jadi idola? Karena enggak ada idola lain. Kenapa enggak ada idola lain? Kenapa enggak ada orang-orang yang seperti itu sekarang? Kenapa?” ujar Sujiwo Tejo, dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Senin (23/11/2020).
Sujiwo Tejo menjelaskan, saat ini kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah sudah luntur. Sebab, ada sejumlah janji yang belakangan mereka langgar. Maka, dalam kasus tersebut, Habib Rizieq yang acap menyuarakan perlawanan terhadap kemunkaran, terlihat bagaikan harapan.
“Saya mau ajak merenung, mengapa banyak orang enggak percaya dengan pemerintah? Kemarin pas ada Pak Mahfud, saya bilang, sekarang jangankan ngomongin Covid-19. Ngomong dua tambah dua sama dengan empat, kalau pejabat yang bilang rakyat juga gak percaya,” terangnya.
“Karena apa? Karena tumpukan-tumpukan ketidakadilan (yang terjadi di dalam negeri),” sambungnya.
Lebih jauh, Sujiwo Tejo menilai, ada sejumlah pihak—terutama di kursi pemerintahan—yang pada mulanya menyepelekan sosok Habib Rizieq. Padahal, pria yang acap mengenakan sorban putih itu punya massa besar dan tersebar di mana-mana.
“Mari kita hindari, apakah betul kepulangan Habib Rizieq ini tidak diketahui polisi? Saya jelek-jelek gini, temen saya menteri semua. Rata-rata mereka ngomong, ini kecil. Habib ini kecil. Sehingga masuk akal ketika dipersilakan untuk menyambut. Ternyata JEDERRRR! Ramai yang datang,” tegasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Polisi di Jambi Diduga Perkosa dan Bunuh Dosen Wanita, Mobil Dibawa Kabur
-
4 Mobil Kecil Suzuki Bekas Muat Banyak Orang, Gesit untuk Segala Medan
-
Kekayaan Ahmad Doli Kurnia Rp20 M Lebih, Kini Jabat Plt Ketua Golkar Riau
-
3 Mobil Bekas Daihatsu Punya Warna Stylish, Cocok buat Harian Ibu Muda
-
10 Mobil Bekas dengan Banyak Pilihan Warna, Simbol Energik Anak Muda