SuaraRiau.id - Belakangan beredar video yang menujukkan seorang anak laki-laki mendapatkan 'balasan' gereget usai iseng menganggu seekor ayam.
Rekaman berdurasi singkat yang sukses menyedot perhatian itu tersebar di platform media sosial, salah satunya diunggah oleh akun @Nenk_update di Twitter.
"Adik sih pakai diledekin," tulis @nenk_update, dikutip pada Kamis (19/11/2020).
Dalam video tersebut, awalnya terlihat seorang bocah laki-laki berkaos hitam nampak asyik joget di pekarangan rumah.
Anak laki-laki itu terlihat menggoyangkan tubuhnya sambil menampilkan mimik muka meledek ke sebuah sudut di dekat pohon.
Sepersekian detik, masih tak terlihat apa yang sedang ditatap si bocah itu. Hingga akhirnya, seekor ayam tiba-tiba muncul di hadapannya.
Usut punya usut, anak laki-laki itu yang sedari tadi menggoyangkan badannya dengan wajah meledek itu sedang menganggu seekor si ayam.
Si ayam lantas pasang badan dan mulai menghampiri bocah tersebut yang langsung lari tunggang langgang.
Cukup kencang, hewan petelur itu dengan gesitnya mengikuti arah lari si anak laki-laki. Bahkan sampai pintu rumah.
Baca Juga: Resep Ayam Kecap, Sederhana dan Nikmat
Anak laki-laki itu baru bernapas lega setelah seorang ibu keluar dari rumah dan segera mengusir si ayam. Uniknya, hewan itu langsung menurut dan pergi.
Begitu dibagikan, momen bocah dikejar-kejar ayam ini langsung mendapatkan respon beragam dari warganet yang kebanyakan merasa terhibur.
"Ayamnya baperan," tulis seorang warganet.
"Ya ampun, aku juga waktu kecil pernah gitu. Tapi ayam babon lagi mengerami telur," kata warganet lain bernostalgia.
"Ampun bang jago, sorry bang jago," timpal warganet lainnya.
Lihat videonya di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan untuk Keluarga, Irit dan Bandel dengan Kabin Lapang
-
Daftar Mobil SUV Bekas Sporty, Gagah dan Paling Nyaman buat Keluarga
-
5 Mobil LCGC Bekas Layak Dibeli 2025, Pilihan Terbaik untuk Budget Serba Hemat
-
7 Mobil Kecil Bekas Selain Honda Brio, Terbaik Dipakai Pemula dan Keluarga Baru
-
4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian