SuaraRiau.id - Inisiator Partai Masyumi Provinsi Riau, Muhammad Navis, membenarkan Ustad Abdul Somad (UAS) dan Wan Abu Bakar diajak menjadi anggota dewan syuro Masyumi.
Namun, dari kedua nama tersebut baru Wan Abu Bakar yang bakal menjadi anggota majelis tinggi Partai Masyumi.
"Calon dari pada dewan syuro itu ada 34 orang, yang masuk namanya baru Pak Wan Abu Bakar, UAS belum," jelasnya kepada Suara.com, Senin (9/11/2020).
Sebut Navis, masuknya Wan Abu Bakar dalam barisan dewan syuro Masyumi lantaran perannya sebagai ketua Persiapan Pendirian Partai Islam Ideologis Masyumi mewakili Riau.
"Pak Wan Bakar di dewan syuro itu sebagai wakil Riau. Tapi kalau nanti struktur Masyumi Riau terbentuk dia tidak boleh rangkap jabatan," imbuhnya.
Navis sendiri tidak tahu persis alasan UAS belum menyanggupi tawaran dari Masyumi. Namun ia membenarkan UAS sempat terlibat dalam rapat persiapan pendirian Masyumi Riau.
Hanya saja keterlibatan tersebut sebagai narasumber bukan sebagai Inisiator.
Terpisah, sahabat UAS Tatang Yudiansyah menegaskan ulama Riau tersebut tidak memiliki kaitan dengan partai politik. Oleh sebab itu penceramah jebolan Mesir itu tidak akan bergabung dengan partai politik.
"Jadi UAS tidak bergabung atau pun berafiliasi dengan partai politik mana pun. UAS hadir di rapat Masyumi Riau untuk memaparkan bagaimana pandangan Islam atas politik," terangnya.
Adapun Wan Bakar merupakan politisi senior di Provinsi Riau. Wan sangat mengakar sebagai anggota dewan dari partai bercorak Islam. Dia pernah menjadi anggota DPRD Riau dan DPR RI dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Bukan hanya itu Wan Abu Bakar juga pernah memikul jabatan Gubernur Riau. Sebelum menyibukan diri di Partai Masyumi, Wan sempat bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN).
Kontributor : Satria Kurnia
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
5 Mobil MPV Bekas di Bawah 100 Juta Selain Avanza, Irit dan Muat Banyak!
-
6 Mobil Hatchback Bekas di Bawah 100 Juta, Stylish untuk Anak Muda dan Mama-mama
-
Kronologi 2 Napi Perempuan Pekanbaru Ketahuan Simpan Sabu dalam Pembalut
-
Sempat Bikin Geger, Buaya Raksasa Akhirnya Berhasil Diamankan Warga Inhil
-
7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia