SuaraRiau.id - Hari Santri Nasional diperingati setiap tahunnya pada 22 Oktober sejak ditetapkan pertama kali pada 2015.
Banyak kalangan yang mengunggah ucapan selamat hari santri, tak terkecuali unggahan ucapan hari santri dari Ustad Abdul Somad (UAS).
Dalam akun instagram resminya @ustadzabdulsomad_official, penceramah asal Riau ini menuliskan ucapan dengan sajak yang menyentuh hati.
UAS menuliskan ucapannya, sebagai berikut:
"Tetaplah merasa santri, agar tak berhenti berbakti
Tetaplah merasa santri, agar tak tinggi hati
Tetaplah merasa santri, agar berbudi pekerti
Tetaplah merasa santri, agar tak merasa benar sendiri
Tetaplah merasa santri, agar tetap merasa perlu membaca kitab suci
Tetaplah merasa santri, agar tetap hormat pada kyai
Tetaplah merasa santri, agar semangat membangun negeri
Tetaplah merasa santri, agar peduli pada ekonomi
Tetaplah merasa santri, agar tak takut mati"
Dalam caption tersebut, akun @ustadzabdulsomad_official mengunggah foto anak-anak sekolah berseragam. Diduga foto tersebut merupakan foto masa kecil UAS dan temannya sewaktu masih bersekolah.
Unggahan pada Rabu (21/10/2020) tersebut pun direspons warganet. Tak sedikit yang penasaran dengan foto yang ditampilkan. Foto yang diduga foto jadul itu pun dikomentari banyak netizen.
"Foto Ustadz sebelah mana?" tanya @mansurse***
"Pak ustad.. kok unyu2 sekaliii....ga keliatan gokil nya..." tulis @ayu_valle***
"Ust Somad ,,yg baju Pramuka,,peci hitam Ada lest Putih," tebak @islamta***
"Pak ustadz pake baju Pramuka no 4 dr bawah ,usia segitu wajahnya persis hadziq , berarti dewasa nanti hadziq wajahnya persis pak ustadz," kata akun @dian_121*** menebak.
"MasyaAllah ustad ko foto lawasnya kaya yg masih baru," ungkap @mfaisalr***
Sampai berita ini ditulis, unggahan UAS tersebut sudah disukai 168 ribu lebih dan dibanjiri hampir 1.000 komentar.
Berita Terkait
-
Netizen Indonesia Komentar Kocak di Akun Timnas Jepang: Ngalah Saja Bang
-
Paksa Anak SMA Sujud dan Menggonggong, Akun IG Ivan Sugianto Menghilang
-
Calvin Verdonk Tak Minat Cari Cuan di Instagram: Kalau di Rumah Habiskan Waktu dengan Keluarga
-
Pengacara Ungkap Harga Akun Instagram Ammar Zoni yang Laku Terjual: Untuk Duit Indonesia, Luar Biasa
-
Anggota DPR Desak Pemerintah Blokir Instagram-Facebook dkk di Indonesia, Ada Apa?
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan