SuaraRiau.id - Xiaomi mengumumkan pengisian nirkabel 80W terbaru yang diklaim sebagai pengisian daya cepat.
Solusi 80W tersebut mampu mengisi baterai 4.000mAh 10 persen hanya dalam satu menit, dan mengisi hingga 50 persen dalam delapan menit, serta 100 persen penuh dalam 19 menit.
"Sebuah lompatan besar ke depan dari Teknologi Pengisian Nirkabel 30W Xiaomi yang diperkenalkan tahun lalu," tulis Xioami dalam blog resminya, Senin (19/10/2020).
Sebagai perbandingan, Teknologi Pengisian Nirkabel Mi 30W 2019 mampu mengisi daya baterai yang serupa hingga 50 persen dalam waktu sekitar 25 menit, dan 100 persen dalam 69 menit.
"Pengenalan Teknologi Pengisian Nirkabel Mi 80W diharapkan menjadi tolok ukur baru tidak hanya di bidang pengisian nirkabel tetapi juga dalam pengisian daya secara keseluruhan," lanjut Xiaomi.
Pada Maret 2020, Xiaomi memperkenalkan pengisian nirkabel 40W, selanjutnya pada Agustus teknologi pengisian daya nirkabel 50W diproduksi secara massal oleh Xiaomi.
Beberapa bulan berselang, Xiaomi kembali memperkenalkan Teknologi Pengisian Nirkabel Mi 80W.
Xiaomi baru-baru ini memperkenalkan Mi 10 Ultra, yang diklaim ponsel pintar pertama di dunia dengan pengisian daya berkabel 120W dan nirkabel 50W.
Dikutip dari The Verge, pengisian nirkabel 50W yang dibenamkan pada Mi 10 Ultra dapat mengisi penuh daya baterai 4.500mAh dalam 40 menit. Oppo baru-baru ini mengumumkan solusi 65W yang dikatakan dapat mengisi baterai 4.000mAh dalam 30 menit.
Pengisian nirkabel cepat jauh lebih jarang terjadi di luar China, di mana perusahaan seperti Huawei dan Xiaomi saling berkompetisi saat ini.
Opsi tercepat yang banyak tersedia di Barat adalah OnePlus 8 Pro, yang memiliki pengisi daya nirkabel 30W opsional. Pengisi daya MagSafe baru Apple untuk lini iPhone 12 yang mengisi daya hingga 15W.
Xiaomi belum mengumumkan kapan ponsel dengan pengisian daya nirkabel 80W benar-benar akan dikirimkan, namun diperkirakan akan dalam waktu dekat. (Antara)
Berita Terkait
-
Xiaomi Pamer Android 16 di Dua HP Flagship Ini, Cocok Duet dengan HyperOS
-
Bocoran Prosesor Baru Buatan Xiaomi, Calon Pesaing Qualcomm-MediaTek
-
31 Kode Rahasia di HyperOS, Pengguna Xiaomi Wajib Coba!
-
Pengaturan Rahasia Xiaomi Ini Dapat Menggandakan Masa Pakai Baterai
-
Bakal Kantongi HyperOS 3, Xiaomi 14T Turun Harga Hingga Sejutaan di April 2025
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Harta Kekayaan Muhammad Isa Lahamid, Ketua DPRD Pekanbaru Komentari Mobil Dinas Alphard
-
Dividen Rp31,4 Triliun dari BRI Siap Dibagikan Kepada Investor 10 April 2025
-
Pengedar Narkoba Ditangkap usai Viral TK di Pelalawan Diduga Jadi Tempat Nyabu
-
Gubernur Riau Tunjuk Empat Plt Kepala OPD yang Baru, Ini Nama-namanya
-
I Love Mutiara: BRI Dikenal sebagai Bank Paling Berpengalaman dalam Mendukung UMKM