SuaraRiau.id - Dalam berperan di film “The Swordsman”, aktor asal Indonesia Joe Taslim dan aktor Jang Hyuk Korea Selatan mempunyai pandangan masing-masing perihal adegan syuting film tersebut di Korea Selatan beberapa waktu lalu.
Jang Hyuk membeberkan, adegan di akhir film menjadi yang tersulit untuk dia.
Saat itu, sang aktor yang memerankan tokoh pendekar pedang terhebat era dinasti Joseon bernama Tae-yul harus bertarung dengan tokoh antagonis bersama Kurutai (diperankan Joe Taslim).
Pada pertempuran terakhir itu, mereka harus bergerak secara cepat namun tak disangka ada sedikit masalah yang terjadi.
Dalam setting itu, menurut Jang Hyuk, sosok Kurutai berada di level yang dahsyat dari sisi bela diri dan kecepatannya.
“Adegan aksi bersama Joe, saat itu aku hampir kehilangan semua penglihatanku, tetapi kecepatan Joe sungguh dahsyat. Di adegan yang awalnya ada sedikit kecelakaan (masalah),” ujar Jang Hyuk dalam konferensi pers via daring, Senin.
Mengenai hal ini, Joe berpendapat, saat itu Kurutai harus memenangkan pertarungan terakhirnya dengan Tae-yul sehingga harus menemukan strategi yang tepat. Joe tak menduga saat itu ada masalah yang menimpa rekannya itu.
“Saat itu kami bergerak sangat cepat dan tak tahu (yang terjadi) pada Jang Hyuk, kami bergerak cepat dan lebih cepat. Kesalahanku, tak cukup berhati-hati,” tutur dia.
Kendati begitu, baik Joe dan Jang Hyuk merasa adegan itu tak terlupakan selama syuting. Jang Hyuk bahkan mengaku lebih dekat dengan Joe gara-gara adegan terakhir itu.
"The Swordsman" berkisah tentang pendekar pedang terhebat sekaligus pengawal dinasti Joseon bernama Tae-yul (Jang Hyuk) yang terpaksa bersembunyi usai jatuhnya Raja Gwanghae. Namun, karena putrinya dibawa pergi, dia terpaksa harus bertarung.
Film yang disutradarai Choi Jae-hoon dan berdurasi 100 menit ini akan tayang akhir Oktober 2020 di Indonesia.
“Ini film yang menarik, ada kisah keluarga seorang ayah mencari putrinya. Aku berharap kalian bisa mendukung film ini. Aku ingin kalian tetap sehat, patuhi protokol Kesehatan,” pesan Joe.
“Film ini soal aksi laga, ada banyak karakter di dalamnya untuk membangun cerita. Lebih dari itu, aku rasa ini film ini sesuatu yang bisa relate dengan penonton. Ceritanya menarik. Aku berharap pesan ini bisa sampai pada kalian,” jelas Jang Hyuk. (Antara)
Berita Terkait
-
Makin Kocak, Taxi Driver 3 Bocorkan Karakter Jang Hyuk Jin dan Bae Yoo Ram
-
Sinopsis dan Fakta The Furious: Joe Taslim Tampil Brutal Tanpa CGI
-
Terungkap! Alasan Menyentuh Joe Taslim Selalu Pilih Film Bertema Anak-anak
-
Mimpi Jadi Kenyataan, Joe Taslim Dapat Tawaran Main Film 'The Furious'
-
Joe Taslim Tak Pernah Tolak Film Bertema Anak, Alasannya Bikin Haru
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
3 Mobil Hardtop di Bawah 50 Juta, Gagah Menemani Petualangan
-
6 Mobil Bekas Paling Direkomendasikan di 2025, Terkenal Irit dan Bertenaga
-
3 Mobil Toyota Bekas Dilengkapi Sunroof: Kabin Lapang, Penumpang Tenang
-
5 Mobil Kecil Bekas dengan Sunroof, Elegan Bisa Muat Banyak Keluarga
-
Profil Tere Liye, Penulis yang 'Kasih Paham' Bupati Siak soal OTT KPK