SuaraRiau.id - OPPO meluncurkan produk terbarunya OPPO Enco W51. Produk ini merupakan headphone nirkabel pertama di bawah naungan OPPO Acoustics yang memiliki ANC (Active Noise Cancellation).
Enco W51 memungkinkan pengguna untuk memutar lagu, bermain game, hingga melakukan panggilan telepon, dalam keadaan yang nyaris tanpa suara latar belakang pada lingkungan apapun.
Perangkat hadir dengan solusi pengurangan noise “2+2” yang mengkombinasikan chip digital noise reduction yang memiliki dual-core high-end processor dengan teknologi ganda ANC, memperluas spektrum frekuensi noise reduction menjadi 2.5 kHz.
Enco W51 dilengkapi dengan pengurangan kebisingan maksimum yang terdepan di industri sebesar 35 dB.
Selain itu, OPPO Enco W51 juga menggunakan solusi pengurangan kebisingan dengan kehadiran tiga mikrofon.
Dikombinasikan dengan sebuah saluran udara yang dirancang untuk mengurangi kebisingan angin, pengguna dapat mendengar panggilan dengan jernih bahkan dalam kondisi kecepatan angin hingga 25 km / jam.
Perangkat audio ini juga mendukung protokol pengisian nirkabel Qi sehingga pengguna dapat dengan mudah mengisi daya perangkat secara nirkabel. Pengisian daya selama 15 menit dapat menghasilkan daya tahan perangkat hingga hingga 3 jam.
Jika dihitung termasuk kotak penyimpanan earphone, produk ini dapat memiliki daya tahan baterai total hingga 24 jam. W51 juga mendukung reverse charging, yang memungkinkan beberapa tipe ponsel untuk dapat mengisi kotak earphone secara nirkabel.
W51 menggunakan transmisi ganda latensi rendah dengan Chip Bluetooth 5.0 yang meningkatkan kemampuan anti gangguan sinyal, menyempurnakan stabilitas keluaran suara, dan mencegah gangguan yang timbul saat mendengarkan musik atau menonton video.
Perangkat memiliki peredam bising dengan kualitas audio profesional. Saat musik diputar, mikrofon dapat menangkap musik dan dapat mereduksi kebisingan secara aktif kemudian berupaya untuk mengimbangi suara musik yang diputar.
Perangkat dilengkapi dengan diafragma graphene komposit TPU ganda 7mm untuk memberikan respon audio yang lebih baik, dan didukung AAC audio dengan definisi tinggi dan format audio SBC.
Enco W51 memiliki rating IP54 yang tahan debu dan air, fungsi intuitif seperti pairing cepat, cukup membuka kotak untuk terhubung dengan perangkat smartphone, dan peralihan cepat antar perangkat sangat memudahkan dalam penggunaan.
OPPO Enco W51 telah meluncur secara resmi di Indonesia dengan harga Rp1,299 juta. (Antara)
Berita Terkait
-
Oppo Run 2024 Resmi Digelar di Bali, Peserta Tembus 5.700 Orang
-
Beda Oppo Find X8 vs Oppo Find X8 Pro, Selisih Harga Tembus Rp 4 Juta
-
Oppo Enco X3i Meluncur dari Bali: TWS dengan Fitur ANC, Baterai Tahan 10 Jam
-
Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Tablet Premium dengan Spesifikasi Gahar
-
Fitur Utama Oppo Pad 3 Beredar, Konfigurasi Memori Terungkap
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu