SuaraRiau.id - Penyanyi dangdut Elvy Sukaesih positif Covid-19. Kabar tersebut disampaikan oleh putri sang ratu dangdut, Fitria Sukaesih.
Elvy Sukaesih positif Covid-19 setelah menjalani swab test.
"Malam ini adalah malam ke-11 Umi Elvy yang saya cintai, yang kita semua cintai kembali berada di rumah saya setelah hampir 19 hari dirawat di rumah sakit Pondok Indah Bintaro," kata Fitria Sukaesih dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Sabtu (19/8/2020).
"Kemarin kita menghadapi ujian yang cukup mengejutkan untuk kita semua yaitu Umi dinyatakan positif Covid-19," sambungnya.
Fitria menambahkan bahwa ibunya itu sempat melakukan kegiatan promo lagu ke beberapa radio sebelum dinyatakan positif Covid-19.
Kondisi sang ratu dangdut kemudian mulai menurun pada bulan Agustus sehingga membuatnya harus berobat ke rumah sakit.
"Saya takut Umi tifus, karena sakitnya itu yang umi rasain kayak mual, ada agak demam tapi pada saat itu memang keluar. Terus nggak bisa nyium bau. Terus saya bilang kok kayak Covid, terus umi ralat umi pernah kayak gini. Jadi tadinya saya lebih berpikir tifus," ujar Fitria.
Setelah berdiskusi dengan dokter, akhirnya pihak keluarga kemudian melakukan swab test kepada Elvy Sukaesih hingga dinyatakan positif Covid-19 yang membuat keluarga sempat panik.
"Kemudian kita bawa ke rumah sakit, periksa swab dan screening, hasilnya baru kita dapat besoknya, dan ternyata hasilnya adalah umi positif, tentunya ini sesuatu yang amat cukup berat saat itu untuk kita mengingat usia umi, kita dengar, bahwa Covid-19 ini rawan untuk orang lansia, jadi yaa kita pastinya panik," terangnya.
Fitria mengatakan kondisi Elvy Sukaesih saat ini kian membaik dan masih menjalani isolasi mandiri di rumahnya.
Berita Terkait
-
Siapa Mega Makcik? Viral Guling-Guling di Acara TV Sambil Sebut Nama Elvy Sukaesih
-
Elvy Sukaesih Mau Bikin Konser Bareng Pedangdut Senior, Tapi Malas Ajak Rhoma Irama
-
Kelewat Detail, Band Pengiring Suka Deg-degan Kalau Manggung Bareng Elvy Sukaesih
-
Malas Ajak Rhoma Irama? Keinginan Elvy Sukaesih Bikin Konser Bareng Pedangdut Senior
-
Tak Lagi Muda! Kualitas Vokal Elvy Sukaesih Belum Pudar: Saya Bukan Seniman Bohongan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau