SuaraRiau.id - Tempe umumnya memiliki bentuk kotak maupun segitiga. Namun, di Kota Palembang, Sumatera Selatan ternyata olahan kedelai ini dibuat bentuk yang unik dan menggemaskan.
Tempe mendoan unik itu memiliki bentuk antimainstream. Mulai dari pesawat, bunga mawar, beruang, kepiting, kura-kura hingga ikan.
Berlokasi di kawasan 20 Ilir, Kecamatan Ilir Timur I, Palembang, tempe unik tersebut dibanderol Rp 10 ribu dengan isi empat karakter.
Ditemui di sela-sela kesibukannya berjualan tempe mendoan khas Banyumas, Misrakandi mengatakan sebelumnya ia hanya memproduksi tempe mendoan yang berbentuk pada umumnya.
Karena ingin tempe mendoannya lebih banyak disukai oleh segala usia, khususnya anak-anak di kota pempek ini akhirnya ia mencari ide hingga berinovasi dengan membuat tempe unik.
“Muncullah ide bikin tempe karakter. Ada pesawat, beruang hingga ikan. Ini agar anak-anak menyukai tempe, khususnya tempe mendoan khas Banyumas,” ujar pria yang akrab disapa Andi kepada Suara.com pada Sabtu (12/9/2020).
“Bedanya cuma di produk akhir. Sedangkan bahan tetap sama, tetap menggunakan kedelai,” tambah pria 46 tahun ini.
Karena terbilang baru dalam menggarap tempe unik dengan bentuk tidak biasa tersebut. Ia baru mencoba untuk skala kecil dulu. Dimana per hari menghabiskan bahan sebanyak 15 kilogram kedelai.
“Masih skala kecil untuk itu (tempe karakter). Buatnya juga memakan waktu lama dan paling lama di bagian packing-nya. Saat ini ada tujuh pegawai yang kerja dengan saya untuk membantu mengerjakan itu,” ungkap dia.
Dalam pemasaran produk terbarunya tersebut, dirinya menjual dari mulut ke mulut dan melalui media sosial seperti Instagram.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Sejarah Gowokan, Tradisi yang Diangkat dalam Film Gowok: Kamasutra Jawa
-
6 Kuliner Khas Wonogiri yang Bikin Lebaran Makin Spesial Bersama Keluarga
-
Viral Video ART Asal Banyumas Dianiaya di Jakarta, Polisi Cek CCTV dan Bakal Panggil Majikan
-
KPK Sikat Anggota DPRD OKU: Jatah Proyek PUPR Jadi Bancakan?
-
Skandal Suap di OKU Terbongkar: KPK Tetapkan 6 Tersangka Proyek Dinas PUPR!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Ada Satu Balita, Ini Daftar Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tawangmangu
-
5 Rekomendasi Mobil Terbaik untuk Anak Muda: Harga Terjangkau, Desain Bodi Elegan
-
Persis Solo Selamat dari Degradasi, Ini Komentar Ong Kim Swee
-
Harga Emas Resmi Pegadaian Terjun Bebas Lagi Pada Minggu, Berikut Daftarnya
-
Risih Gembar-gembor 2 Periode, Prabowo Ingin Beri Kesan Tak Ambisius Kekuasaan
Terkini
-
3 Amplop DANA Kaget Hari Ini, Bantu Tutupi Biaya Keperluan Mendadak
-
Waspada Pancaroba, Sudah 392 Warga Pekanbaru Terjangkit DBD
-
Dirut PNM: Literasi Jadi Kunci Pemberdayaan Anak dan Generasi Muda
-
Akhir Pekan Butuh Cuan? Klik Segera 3 Link DANA Kaget Hari Ini
-
Masyarakat Riau Diajak Speak Up Ungkap Kejahatan Penyelenggara Pemilu