SuaraRiau.id - Kabar duka kembali menyelimuti dunia persepakbolaan Indonesia, mantan pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl tutup usia.
Seperti dilansir Sport24, Selasa (8/9/2020) petang WIB, Alfred Riedl tutup usia pada Senin (7/9/2020) malam waktu setempat.
Alfred Riedl meninggal dunia di usia 70 tahun.
Riedl tercatat membesut Timnas Indonesia dalam tiga periode berbeda, yakni 2010-2011, 2013-2014, serta 2016-2017.
Momen terbaik sang pelatih bersama Timnas Indonesia jelas adalah pada ajang Piala AFF 2010 silam. Saat itu, pelatih berambut abu-abu tersebut berhasil membawa skuat Garuda ke partai puncak.
Sayang, Timnas Senior Indonesia menyerah dari Malaysia di final.
Pada edisi 2016, Riedl kembali membawa Timnas Indonesia ke final Piala AFF. Namun, skuat Garuda kembali hanya jadi runner-up setelah tunduk dari Thailand di laga puncak.
Riedl sendiri sejatinya sempat menjalin kerjasama dengan klub peserta Liga 1 2020, Persebaya Surabaya pada September 2019 lalu.
Akan tetapi, sang pelatih membatalkannya lantaran alasan kesehatan. Dia harus menjalan operasi bypass jantung saat itu.
Nama Riedl juga cukup terkenal di sepak bola Asia Tenggara, dirinya pernah melatih timnas Myanmar hingga Laos. Di Myanmar maupun Laos, dia juga dicap sebagai pelatih yang sukses.
Belum diketahui penyebab Riedl meninggal dunia, namun masalah jantung diyakini menjadi penyebabnya.
Berita Terkait
-
Rekam Jejak Timur Kapadze, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia Per 12 November 2025
-
Timnas Indonesia Jangan Kecolongan, Bukti Timur Kapadze Bukan Pelatih Kaleng-kaleng
-
Giliran Pelatih dari Kolombia Disebut Calon Pelatih Timnas Indonesia, Punya Mazhab Seperti STY
-
Lima Kandidat Tolak Latih Timnas, PSSI Kini Lebih Selektif Cari Pelatih Baru
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas untuk Wanita, Serba Hemat dan Cocok Dipakai Harian
-
3 Mobil Suzuki Bekas 2025: Fitur Canggih, Kabin Luas dan Nyaman Bawa Keluarga
-
4 Mobil Bekas Panoramic Sunroof 2025: Harga Terjangkau, Elegan buat Keluarga
-
BRI Peduli Salurkan Ratusan Unit Ambulans di Seluruh Indonesia
-
5 Mobil Bekas Fitur Sunroof 100 Jutaan, Kabin Luas dan Nyaman buat Keluarga