SuaraRiau.id - Seorang bocah berinisial HBA (10) yang tertular virus corona dari guru mengaji sudah diperbolehkan pulang ke rumah.
Bocah asal Kecamatan Pucuk Rantau, Kuantan Singingi (Kuansing), Riau tersebut menjadi pasien terlama yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teluk Kuantan.
Dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, HBA dirawat dirumah sakit tersebut selama hampir satu bulan.
Meski diperbolehkan pulang, HBA tetap harus menjalani isolasi mandiri di rumahnya.
Baca Juga: Kepergok Buka Celana Gadis 13 Tahun, Guru Ngaji Nyaris Diamuk Massa
"Sekitar seminggu yang lalu sudah dipulangkan dan dilanjutkan isolasi mandiri di rumahnya," ujar Direktur RSUD Teluk Kuantan, dr M Irvan Husin, Rabu (27/8/2020).
10 Kali Tes Swab
Selama perawatan, HBA sempat melakukan tes swab 10 kali, tapi hasilnya tetap positif Covid-19.
Menurut Irvan, penyebab lamanya HBA terkena Covid-19 dikarenakan kondisi daya tahan dan status gizi bocah tersebut kurang baik.
"Maka yang bersangkutan lama terpapar Covid-19. HBA tidak menunjukan ada gejala apa-apa saat terjangkit Covid-19 dan merupakan pasien tanpa gejala," sambung Irvan.
Tertular dari Guru Mengaji
Baca Juga: Pertama Kali! Bayi Baru Lahir di Riau Positif Corona
Petugas dari Kabupaten Dharmasraya melakukan tracing kepada belasan murid usai seorang guru mengaji dari positif Covid-19. Salah satu di antaranya HBA.
Dari hasil tracing yang melibatkan 14 orang tersebut, HBA menjadi satu-satunya yang dinyatakan positif Covid-19.
"Hasil trackingnya ada 14 murid mengaji yang dilakukan swab, dan hanya HBA yang positif," kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kuansing, dr Amelia Nasrin.
Bocah itu kemudian dilarikan ke pinere RSUD Teluk Kuantan untuk menjalani perawatan sejak 21 Juli 2020.
Ia merupakan pasien konfirmasi positif ke-12 di Kabupaten Kuansing tanpa gejala.
Berita Terkait
-
Bikin Nagih, Nikmatnya Hidangan di Rumah Makan Ikan Bakar Haji Topo
-
Seru! Liburan di Taman Surya Fam's Kuantan Singingi, Ada Kolam Renang
-
Berkas Lengkap, Guru Ngaji ASN Cabuli Murid SD di Lombok Timur Diserahkan ke Kejaksaan
-
Peringatan HUT Kuantan Singingi ke 25, Pacu Jalur Kembali Digelar
-
Bisa Self Foto, Abadikan Momen di Studio Terbesar Kota Jalur
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau