SuaraRiau.id - Saat ini, jenis Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menjadi salah satu tulang punggung kemajuan ekonomi di Indonesia. Semua pelaku bisnis di sektor ini pasti pasti ingin perusahaannya terus mengalami peningkatan.
Untuk menjadi besar, UMKM naik kelas harus siap untuk bersaing di nasional, atau bahkan internasional.
Terhubungnya produk lokal dan UMKM yang berkualitas dan berdaya saing tinggi dengan konsumen secara luas, baik nasional maupun internasional merupakan kunci agar produk Indonesia dapat naik kelas.
Ada banyak cara agar UMKM milik kamu bisa dikenal konsumen secara luas, salah satunya adalah mengikuti BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Di event ini berbagai produk UMKM terbaik dapat memperluas jangkauan pasar mereka dan mempertemukan mereka dengan potential buyer internasional.
Baca Juga: Milenial dan Gen Z Merapat, BRImo FSTVL 2024 Bakal Jadi Acara Seru Buat Kalian!
Kali ini event tersebut akan menghadirkan beberapa kategori yang bisa dikuti oleh para UMKM diantaranya Home Décor & Craft, Food & Beverage, Accessories & Beauty, Fashion & Wastra, Healthcare/Wellness.
Pendaftaran UMKM sendiri sudah dibuka mulai tanggal 20 September 2024 lewat website https://brilianpreneur.com/ dan pendaftaran di tutup tanggal 30 Oktober 2024.
Cara daftar BRI UMKM EXPO(RT) 2025
· Kunjungi https://brilianpreneur.com
· Registrasi dengan klik : “Klik di Sini Untuk Mendaftar”
Baca Juga: Diluncurkan 12 Oktober 2024, Ini Manfaat Debit BRI Contactless
· Setelah muncul laman registrasi, kemudian klik : “Mulai Proses Pendaftaran”
· Mengisi Form “Biografi” ,” Detail Usaha” dan “Detail Produk”
· Jika semua form telah terisi klik “kirim” kemudian klik “oke”, muncul informasi pendaftaran berhasil.
Direktur Commercial, Small and Medium Business BRI, Amam Sukriyanto menyampaikan bahwa BRI UMKM EXPO(RT) merupakan komitmen BRI untuk mendukung UMKM bersaing di pasar global.
“Kegiatan ini menjadi momentum strategis bagi UMKM untuk memperluas jangkauan pasar dan bertemu dengan potensial buyer internasional. BRI berkomitmen memajukan UMKM melalui pembiayaan, pendampingan, dan akses ke pasar global,” ucap Amam.
Adapun tema BRI UMKM EXPO(RT) 2025 adalah “Broadening MSME’s Global Outreach” yang diartikan sebagai upaya mendorong UMKM untuk lebih terlibat dalam pasar internasional, meningkatkan daya saing UMKM serta mendapatkan peluang bisnis baru di berbagai belahan dunia.
Event ini menjadi perwujudan komitmen BRI untuk meningkatkan social value creation dengan berperan aktif dalam mendorong kemajuan, peningkatan kapabilitas serta kualitas UMKM di Indonesia.
Dukungan terhadap kemajuan UMKM juga diwujudkan BRI dengan menghadirkan produk layanan BRI yang mensupport UMKM mulai dari EDC BRI, BRI Merchant, BRImo, QRIS di BRImo, dan QLola by BRI.
Sebagai informasi, kegiatan ini di tahun sebelumnya sukses melibatkan 700 UMKM terkurasi. Sebanyak 378 UMKM di antaranya adalah pendaftar baru, 122 UMKM alumni, 6 UMKM binaan Perusahaan Anak seperti Pegadaian, PNM dan BRI Ventures, 153 UMKM Local Heroes yang telah menjadi market leader dengan harapan dapat memperluas impact bisnis dan terkoneksi untuk berkolaborasi kepada UMKM lainnya.
Kemudian 32 UMKM merupakan member SCAI (Specialty Coffee Association of Indonesia) dan 9 UMKM SMExcellence binaan Kementerian Koperasi & UKM. UKM tersebut berasal dari berbagai daerah yang akan menampilkan produk-produk terbaru dan terbaik mereka.
Berita Terkait
-
BRI Buka Pendaftaran UMKM EXPO(RT) 2025: Kesempatan Emas Tembus Pasar Internasional
-
Dukung Sektor Properti, BRI Gelar Property Expo Goes to Sinarmas Land
-
Yuk Datang ke USS 2024, BRImo Tebar Hadiah Voucher Belanja Hingga Logam Mulia
-
Sneakers USS 2024 Presented by BRImo Siap Dukung Penampilan Nasabah BRI Makin Seru
-
Bebas Ribet, Ini Cara Beli Token Listrik di Mobile Banking BRImo
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
- Beathor Suryadi Dipecat usai Bongkar Ijazah Jokowi? Rocky Gerung: Dia Gak Ada Takutnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
Terkini
-
Didukung BRI, Couplepreneur Sukses Bawa Craftote Tembus Pasar Global
-
BBRI Jadi Primadona Investor: Rekomendasi Buy Mengalir, JP Morgan Tambah Kepemilikan
-
Pembangunan Tol Lingkar Pekanbaru Sepanjang 30 Km Dilanjutkan, Ini Rinciannya
-
7 Pompa Air Murah Rp300 Ribuan: Anti Berisik, Jangan Takut Tagihan Listrik Naik
-
Cek 7 Link DANA Kaget Terbaru, Cuan Awal Pekan Khusus Buatmu