SuaraRiau.id - Sejumlah destinasi wisata di Riau ditutup sementara imbas banjir yang belakangan terjadi di beberapa wilayah di Provinsi tersebut.
Wisata alam yang ditutup akibat banjir di antaranya, Pulau Cinta di Kampar, Sungai Gelombang Kampar, Danau Tajwid Pelalawan, Pesona Kuala Terusan Pelalawan dan lainnya.
Kepala Dinas Pariwisata Riau, Roni Rakhmat menyampaikan bahwa pihaknya juga sudah mengingatkan pengelolaan wisata air untuk melakukan penutupan sementara sampai kondisi normal.
"Pengelola juga sudah diingatkan untuk ditutup sementara. Kami sudah kirim surat pemberitahuannya," ujarnya, Kamis (4/1/2024).
Roni menyebut, untuk destinasi wisata yang buka juga sudah diberi pemberitahuan agar dapat waspada dan menjaga keselamatan pengunjung, mengingat saat ini cuaca di Riau masih musim hujan.
"Termasuk SOP keselamatan juga harus diterapkan, dan selalu memantau perkembangan cuaca melalui media maupun situs resmi BMKG. Sehingga pengelola lebih waspada untuk menjaga keselamatan pengunjung," jelasnya.
Diketahui, banjir mengepung wilayah Riau akhir-akhir ini. Setidaknya ada belasan ribu warga yang terdampak Banjir.
Bahkan, 9 kabupaten/kota di Provinsi ini menetapkan status siaga darurat banjir yakni Pekanbaru, Kampar, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Bengkalis, Pelalawan, Kuantan Singingi, Siak dan Indragiri Hulu
Tinggal tiga daerah yang belum menetapkan status serupa di antaranya Kota Dumai, Kepulauan Meranti dan Indragiri Hilir (Inhil).
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Spanyol 226 Jiwa Melayang, Ekonomi Terpuruk Rp342 Triliun
-
5 Destinasi Wisata Sejuk di Indonesia, Lengkap dengan Pilihan Outfit yang Menghangatkan
-
Tugu Keris Siginjai, Destinasi Wisata Ikonik di Tengah Kota Jambi
-
Pj Gubernur Jakarta Ungkap Cerita Gibran Dadakan Blusukan ke Lokasi Banjir Rob: Meski Air Mulai Kering, Beliau...
-
Tinggal di Komplek Elit, Depan Rumah Fateh Halilintar Tetap Kebanjiran
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
Terkini
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir