SuaraRiau.id - Cawapres nomor urut satu Muhaimin Iskandar alias Cak Imin melakukan kunjungan ke Pekanbaru Riau pada Sabtu (2/11/2023).
Dalam agenda itu, Cak Imin melaksanakan kampanye di Pasar Pagi Arengka Pekanbaru di Jalan Soekarno Hatta.
Ketua Umum PKB itu menerima keluhan dari para pedagang terkait dengan kenaikan harga-harga bahan pokok. Kenaikan harga tersebut diakui pedagang berdampak pada jumlah konsumen yang menurun.
Usai menyapa para pedagang, Muhaimin menuju ke Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) untuk menyampaikan kuliah umum.
Cak Imin juga menyempatkan meresmikan Kantor PKB dan kemudian menyambangi salah satu pondok pesantren di Kampar.
Sementara Capres Anies Baswedan mengawali kampanye pada hari kelima dengan menghadiri Konferensi Kebijakan Luar Negeri Indonesia (CIFP) 2023 di Jakarta.
Dalam kegiatan tersebut, Anies menjadi pembicara. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan bahwa kebijakan luar negeri Indonesia ke depan harus kreatif untuk memenuhi banyak kepentingan.
Dalam konteks membangun hubungan internasional, menurut dia, Pemerintah harus menjalin kedekatan kepada semua pihak, seperti Uni Eropa (EU) dan Tiongkok.
Berbagai kepentingan terkait dengan ekonomi, pendidikan, lingkungan, dan teknologi, lanjut dia, juga harus bisa terpenuhi.
Anies melanjutkan kegiatan ke Kabupaten Tangerang, Banten, untuk menjumpai nelayan di Kecamatan Tronjo.
Dalam kesempatan itu, dia berjanji akan memperbaiki tata niaga perikanan jika terpilih menjadi presiden dalam Pilpres 2024 karena Indonesia memiliki potensi yang besar pada sektor tersebut.
Yang terakhir, Anies menghadiri Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) III Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Jakarta, Sabtu (2/12/2023) malam.
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Sebelum pemungutan suara pada hari Rabu, 14 Februari, masa tenang selama 3 hari, 11-13 Februari 2024. (Antara)
Berita Terkait
-
Tom Lembong Klaim Dibidik Kejagung Sejak Masuk Tim Kampanye Anies Baswedan
-
Beda dengan Anies Baswedan, Sandiaga Uno Larang Anak Ikut LPDP: Apa Alasannya?
-
Dijenguk Anies Saat Sidang ke-16, Tom Lembong Bilang Syok
-
Anies Cuma Bisa Geleng-geleng Sedih Lihat Sahabatnya Diborgol, Tom Lembong Malah Ketawa
-
Aksi Anies Baswedan Pernah Sidak Ijazah Palsu Kini Jadi Omongan, Publik: Pantas Dulu Dicopot
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
Terkini
-
Sepanjang 2024, BRI Telah Salurkan Pembiayaan UMKM Sebesar Rp698,66 Triliun di Indonesia
-
Sanrah Food: Dukungan BRI Membuat Usaha Berkembang dan Mampu Perluas Penjualan
-
7 Rekomendasi Sepatu Lari Produk Lokal: Ringan dan Nyaman, Harga Mulai Rp400 Ribuan
-
7 Parfum Wanita Murah Wangi Tahan Lama, Harga Pelajar Mulai Rp12 Ribuan
-
Heboh Typo Ucapan Hari Bhayangkara ke-79 dari Pemprov Riau, Kok Bisa?