SuaraRiau.id - Polda Riau menggelar Lomba Karya Jurnalistik bertema Pemilu Damai 2024. Iven ini diadakan sebagai upaya mendukung pesta demokrasi yang aman dan damai, khususnya di Bumi Lancang Kuning.
Karya yang dilombakan tentang Pemilu 2024 di antaranya kategori tulisan feature, lomba foto dan video jurnalistik dengan batas waktu karya diserahkan hingga 18 Februari 2024.
Setiap jurnalis di Riau mempunyai kesempatan juara 1 baik kategori lomba tulisan feature, foto maupun video jurnalistik. Hadiah juara 1 mendapatkan masing-masing Rp10 juta. Kemudian juara 2 mendapat Rp7,5 juta dan juara 3 mendapat Rp5 juta.
Selain itu, untuk juara harapan 1 akan diberikan Rp3 juta, harapan 2 mendapat Rp2 juta untuk setiap kategori perlombaan.
Nah, ada hadiah spesial juga dari Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal yakni umrah ke Tanah Suci. Nantinya akan diundi dari 3 orang yang mendapat juara 1 untuk setiap kategori.
Mohammad Iqbal saat me-launching lomba karya jurnalistik itu menyampaikan pihaknya ingin 'membombardir' ruang media dengan pemberitaan pesan-pesan damai, colling system, pesan-pesan yang dingin sekaligus men-challenge para jurnalis.
"Hari ini saya minta teman-teman jangan hanya berpikir benefit tetapi berpikirlah persatuan dan kesatuan bangsa, rasa nasionalisme," ungkapnya, Rabu (15/11/2023).
Menurut Iqbal, Polda Riau beserta para jurnalis ingin mengeluarkan strategi, karena demokrasi kali ini suatu keniscayaan bahwa aspirasi masyarakat memilih pemimpin bangsa akan segera memasuki tahap inti.
"Dan kami paham persepsi publik itu menjadi sangat penting. Kami mengambil peran, kami menjembatani teman-teman betul-betul membombardir media dengan pesan-pesan pemilu damai," ujar dia.
Mantan Kadiv Humas Polri inipun berharap Pemilu di Provinsi Riau berjalan dengan aman, damai, sejuk dan kondusif serta penuh berkah.
Berita Terkait
-
Lagi Umrah, Rezky Aditya Kena DBD Hingga Masuk Rumah Sakit dan Disusul Citra Kirana
-
Update Terkini: Kondisi WNI Korban Kecelakaan Bus Umrah, Pembuatan Surat Pengganti Paspor Dipercepat
-
12 Jemaah Umrah Lolos Kecelakaan Maut di Jeddah, Paspor Mereka Diganti SPLP
-
Bantah Dukung 02, Larissa Chou Tegas Tak Pernah Kampanyekan Paslon Mana Pun
-
Kecelakaan Rugikan Jamaah Umrah dari Indonesia, Anggota DPR Pertimbangkan Kelayakan
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Ramai-ramai Pimpinan Pejabat di Pekanbaru Dibelikan Mobil Mewah untuk Dinas
-
Pemkot Pekanbaru Beli Mobil Dinas Rp1,7 M saat Defisit Anggaran, Pengamat Singgung Pengkhianatan
-
Harta Kekayaan Agung Nugroho, Wali Kota Pekanbaru Disorot gegara Pemkot Beli Alphard
-
Bisa-bisanya Pemkot Pekanbaru Beli Alphard saat Defisit Anggaran, Pengamat: Perilaku Hedon!
-
Strategi Global BRI: Memberdayakan UMKM Menuju Sukses Internasional, Ini Salah Satu Contohnya