SuaraRiau.id - Curhatan anak Pasha Ungu, Kiesha Alvaro yang mengungkapkan banting tulang pasca perceraian orangtuanya menyita perhatian publik.
Kiesha Alvaro bercerita bahwa ia hidup mandiri dan berusaha berguna untuk keluarga dengan bekerja di usia yang masih muda.
Perjuangan Kiesha Alvaro lalu menjadi viral dan mengundang simpati warganet yang turut merasakan kepedihan yang dirasakan oleh Kiesha Alvaro di masa kecilnya.
Namun, rupanya setelah kabar tersebut beredar luas dan menimbulkan kesalahpahaman di antara netizen. Tak sedikit yang menganggap sang ayah kurang perhatian dengan sang anak.
Tak lama usai ramai jadi perbincangan, Pasha Ungu memberikan klarifikasinya kepada publik. Ia menjelaskan bahwa dirinya dan sang anak memiliki hubungan yang baik-baik saja.
Pria bernama Sigit Purnomo Syamsuddin Said tersebut menuturkan bahwa ia sangat menyayangi semua anak-anaknya.
Pasha berharap publik tidak salah paham, karena ia selama ini memiliki hubungan yang baik dengan anaknya.
Setelah pernyataan Pasha memberikan klarifikasinya beberapa waktu, kini Kiesha Alvaro memberikan klarifikasinya juga dan meminta maaf karena curhatannya menimbulkan kesalahpahaman hingga menjadi ramai diperbincangkan.
Dilansir oleh Hops.id--jaringan Suara.com dari akun Instagram @rumpi_gosip, Keisha menyampaikan permintaan maafnya kepada sang ayah, jika curhatannya kemarin menjadi ramai diperbincangkan.
“Buat ayah, sebelumnya saya minta maaf dulu ke ayah, gara-gara cerita kemarin jadi ramai, bunda dan ayah kena hujat, saya minta maaf, padahal icha niatnya bukan menyudutkan pihak manapun," ungkap Kiesha Alvaro dikutip pada Rabu (9/11/2022).
"Yang pasti sayang banget sama ayah, sampai sekarang masih butuh ayah, jadi contoh buat icha dan adik-adik, karena icha yang paling ngikutin jejak ayah di dunia entertain,” sambung dia.
Setelah klarifikasi yang dijelaskan oleh Kiesha Alvaro mengenai kabar yang beredar, kini telah jelas bahwa Kiesha Alvaro dan sang ayah memiliki hubungan yang baik dan tidak ada masalah apapun diantara keduanya.
Berita Terkait
-
Cobaan Terberat Kiesha Alvaro Setelah Perceraian Ortu: Perankan Komika Raim Laode
-
Main Film, Kemampuan Akting Keisha Alvaro Dibandingkan dengan Abidzar: Begini Lho
-
Bertemu Titiek Soeharto, Adab Pasha Ungu Sebagai Anggota Dewan Jadi Sorotan
-
Film Komang Rilis Trailer, Logat Kiesha Alvaro dan Aura Ribero Disorot
-
Film Kisah Cinta Raim Laode dan Komang Tayang Lebaran, Trailernya Langsung Bikin Baper
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Inovasi Tradisi: Perjalanan Songket PaSH di BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Terus Menuju Pasar Dunia
-
Viral Dugaan Perselingkuhan Dua ASN Imigrasi Pekanbaru Berujung Lapor Polisi
-
Hijaukan Pesisir, PT PNM Bersama Relawan Bakti BUMN Tanam 1.000 Mangrove
-
Kasus Dugaan Korupsi SPPD Fiktif Berlanjut, Muflihun Kembali Diperiksa Polda Riau
-
Video Pasien 'Ditolak' Berobat di Siak Ternyata Benar Adanya, Puskesmas: Miskomunikasi