SuaraRiau.id - Farel Prayoga belakangan menjadi sorotan usai tampil di depan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Upacara Kemerdekaan RI di Istana Merdeka pada Rabu (17/8/2022).
Farel Prayoga bahkan semakin bersinar. Bocah kelas 6 SD ini langsung banjir job manggung baik off air maupun on air.
Salah satu yang mencuri perhatian adalah saat Farel Prayoga mendapatkan job manggung off air di Kalimantan Selatan.
Diketahui, penyanyi cilik itu diundang khusus oleh pengusaha ternama di sana bernama Andi Syamsuddin Arsyad atau Haji Isam.
Farel menerima tawaran manggung di luar pulau Jawa dengan syarat tak ingin ketinggalan sekolah. Hingga akhirnya setelah malamnya manggung, Farel paginya di antara pulang ke Banyuwangi naik jet pribadi milik sang Crazy Rich Kalimantan itu.
Beredar video dan foto-foto saat pelantun "Ojo Dibandingke" ini naik jet pribadi bersama manajernya. Salah satu potret-potretnya diunggah akun Instagram @zidniyazidni.
"Nganterin bocil sekolah naik motor (silang) Nganterin bocil sekolah naik jet (centang)," caption yang dituliskan akun tersebut pada Selasa (30/8/2022).
Tampak dalam foto itu, Farel sudah rapi mengenakan seragam SD lengkap dengan topinya.
Kini sudah punya penghasilan sendiri yang fantastis, Farel juga terlihat memakai barang-barang branded saat mengenakan seragam sekolahnya.
Dia tampak mengenakan jam tangan hitam meski tak diketahui apa mereknya. Dan yang tak kalah mencuri perhatian adalah sepatu yang dipakainya. Netizen menyebut Farel sudah naik kelas karena memakai sepatu Air Jordan untuk berangkat sekolah.
Berita Terkait
-
Soal Isu Bahlil Naik Jet Pribadi, HIPMI: Bukan Hal yang Luar Biasa
-
Hotman Paris Sakit Apa? Berobat ke Singapura, Biaya Rawat Inapnya Rp195 Juta per Malam
-
Video Hotman Paris Berangkat Berobat ke Singapura Naik Jet Pribadi, Berapa Ongkosnya?
-
Harga Jet Pribadi Cristiano Ronaldo, Punya Fasilitas bak Hotel Kini Dibawa ke Indonesia
-
Penampakan Pesawat Tempur Rafale yang Baru Saja Dibeli Indonesia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau