SuaraRiau.id - Jalan Tol Trans Sumatera ruas Tol Indralaya-Prabumulih, Sumatera Selatan siap dibuka untuk masyarakat umum pada awal tahun 2023.
Proyek Direktur Tol Simpang Indralaya-Prabumulih PT Hutama Karya Sarjono mengatakan, progres pembangunan ruas tol tersebut sudah mencapai 77,35 persen dari target seharusnya 75,46 persen pada pekan ini.
“Artinya sudah sebagian dari total panjang tol yang sudah dibangun,” kata dia dikutip dari Antara, Rabu (24/8/2022).
Pembangunan ruas tol ini sudah dilakukan sejak pertengahan 2019 dengan target selesai pada Februari 2023.
Sejauh ini untuk progres penyediaan lahan sudah mencapai 95,69 persen karena tak menemukan kendala berarti dalam pembebasan lahan.
Apabila jalan tol ini sudah beroperasi maka diperkirakan waktu tempuh Kota Palembang-Prabumulih hanya satu jam atau menurun hingga 50 persen dari sebelumnya.
Jalan Tol Trans Sumatera ruas simpang Indralaya-Prabumulih-Muara Enim memiliki panjang jalan utama 64,500 km, panjang akses 9,872 km, jumlah lajur 2×2 lajur, dan dua simpang susun.
Tol Indralaya-Muara Enim ini memiliki struktur delapan overpass, 18 buah jembatan, 10 box underpass, dua simpang susun, satu rest area, dan 86 box culvert.
Dengan konstruksi tersebut, ia optimistis tol ini bakal lebih nyaman dan aman untuk dilalui.
“Proyek tol ini melintasi tiga kabupaten dan kota yakni Ogan Ilir, Prabumulih dan Muara Enim. Berkat dukungan dari pemerintah daerah setempat juga yang membuat pembangunan jalan tol sesuai dengan targetnya,” kata dia. (Antara)
Berita Terkait
-
AHY Resmikan Konstruksi Indonesia 2024, Hutama Karya Tampilkan Inovasi Terbaru untuk Percepatan Jalan Tol Trans Sumatera
-
Aset Hutama Karya Tembus Rp 188,78 Triliun Hingga Semester 1-2024
-
Ruas JTTS Tahap II Besutan Hutama Karya Persingkat Waktu Tempuh Palembang-Jambi
-
Erick Thohir: Merger BUMN Karya Tak Mungkin Rampung Era Jokowi
-
Hutama Karya Dukung Penyelenggaran PON 2024 di Aceh dan Sumut Melalui Infrastruktur Andal
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya