SuaraRiau.id - Pemprov Riau kembali mengundang Ustaz Dasad Latif dalam acara Zikir Akbar HUT ke-65 Riau beberapa hari lalu.
Gubernur Riau Syamsuar mendapat pertanyaan warga untuk menghadirkan Ustaz Abdul Somad (UAS), padahal sudah pernah mengundang Ustaz Dasad Latif.
Diketahui, Zikir Akbar yang mengundang Ustaz Dasad Latif itu berlangsung di Masjid Agung An Nur Pekanbaru di Jalan Hangtuah Ujung, Pekanbaru.
Menanggapi pertanyaan masyarakat, Syamsuar mengatakan kemungkinan akan mengundang UAS di kegiatan lain.
"Bisa aja, bisa aja (diundang, red). Momen lainlah. Nanti ya," tutur Gubernur Syamsuar dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (17/8/2022).
Satu hari sebelumnya, terpantau di akun Facebook milik Syamsuar, mantan Bupati Siak itu berbagi momen saat menghadiri kegiatan Dzikir Akbar.
Selain unggahan foto kebersamaan, Syamsuar turut menyematkan deskripsi pada unggahannya itu.
"Bahagia rasanya bisa bersua kembali dengan ustaz Dasad Latif, rindu akan dakwahnya yang khas, kocak tapi berisi. Beliau hadir dalam rangka memeriahkan tablig akbar dalam rangka memperingati HUT Riau ke-65. Masyarakat sangat antusias mengikuti tausiyah dari beliau. Banyak pelajaran yang kami Terima pada majelis ilmu pada malam itu," tulisnya pada Selasa, 16 Agustus 2022.
Tak hanya itu, Syamsuar turut menuliskan doa untuk penceramah kondang asal Pinrang, Sulawesi Selatan itu. Syamsuar berharap Ustaz Dasad Latif selalu dalam perlindungan.
"Semoga ustaz sehat selalu dan berada dalam lindunganNya. Kami tunggu nk bali kehadirannya," tulis Syamsuar.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Ustaz Abdul Somad ke Menag Yaqut: Anda Menteri Agama Umat Islam atau Vatikan
-
Adu Sanad Ilmu Agama Islam UAS vs Kiai Imad, 2 Ulama yang Bertikai karena Nasab Habib
-
Saling Serang UAS vs Kiai Imad Soal Nasab Habib, Sampai Keluar Tuduhan Miring
-
Pesan Menohok UAS untuk Rhoma Irama cs yang Menolak Habib: Lihat Nanti 20 Tahun Lagi
-
Momen Adik Syahrini Akrab Temani Reino Barack Olahraga Jadi Omongan, Memangnya Ipar Boleh Berdekatan?
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama