SuaraRiau.id - Penyanyi Nania Yusuf atau yang dikenal dengan Nania Idol menghebohkan publik lantaran kembali masuk Islam. Ia diketahui, sebelumnya meninggalkan Islam dan memeluk Kristen.
Wanita bernama lengkap Nania Kurniawati Yusuf meminta tolong kepada Gus Miftah untuk mengislamkannya kembali.
"Saya bertemu (Nania) di 2021," kata Gus Miftah di Omah Asa pada Sabtu (21/5/2022) malam.
Dalam hatinya, Gus Miftah sudah mempunyai feeling jika penyanyi yang akrab disapa Nania Idol ini akan kembali ke Islam.
"Saya tidak pernah memaksa, hanya mendoakan," tutur Gus Miftah.
Nania Yusuf menangis ketika menceritakan prosesnya kembali menjadi seorang muslimah.
Seiring dengan doa ini, Nania Yusuf rupanya memang tengah memantapkan hati menjadi seorang muslimah. Namun baru pada Lebaran kemarin, ia akhirnya yakin kembali pada agama awal.
"(Mau masuk Islam) dari beberapa tahun lalu. Tapi pas Lebaran kemarin, pijitin mami, ada perasaan nanti kalau ibu saya meninggal siapa yang mendoakan?" batin Nania Yusuf.
Nania Yusuf menegaskan, tidak mengalami mimpi atau hal spiritual lain yang membuat dirinya mau masuk Islam. Titik baliknya, ada saat ia bertemu sang ibu di momen Lebaran.
"Kalau dibilang simpel, sangat simpel. Tapi ini arti kebenaran," terang Nania.
Maka akhirnya, ia meminta sang manajer, Aziz untuk menghubungi Gus Miftah. Meminta tolong untuk membimbing bersyahadat.
Dengan mengenakan kerudung putih, Nania Yusuf mengucapkan kembali syahadat yang dibimbing Gus Miftah.
"Bismillahirrahmanirrahim, Asyhadu an laa," kata Gus Miftah yang diikuti Nania Yusuf.
"Ilaha illallaahu. Wa asyhaduanna.. muhammadar rasuulullah" sambungnya.
Dengan satu kali ucapan syahadat, Nania Yusuf akhirnya kembali memeluk Islam. Penyanyi 38 tahun itu menangis seraya mengucapkan syukur.
Berita Terkait
-
KKN di Desa Penari Tembus 7 Juta Penonton, Nania Yusuf Kembali Jadi Seorang Muslimah
-
Terpopuler: Gus Miftah Sebut Azka Corbuzier Bakal Masuk Islam, Raffi Ahmad Tanya Ustaz soal Menikah Lagi
-
Akan Mengikuti Agama Sang Ayah, Gus Miftah Sebut Azka Corbuzier Berencana Masuk Islam
-
Kabarkan Azka Corbuzier Bakal Masuk Islam, Gus Miftah: Doakan Bulan Ini
-
Gus Miftah Sebut Azka Corbuzier Bakal Masuk Islam: Doakan Bulan Ini
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Deretan Prompt Gemini AI untuk Animasi 3D Karakter Fantasi yang Keren
-
Ide-ide Prompt Gemini AI Foto Sendirian Berpose di Puncak Gunung
-
9 Inspirasi Prompt Gemini AI Bahasa Inggris Edit Foto Liburan di Korea
-
CEK FAKTA: Pekerja Bergaji di Bawah Rp10 Juta Bebas dari Pajak, Benarkah?
-
7 Prompt Gemini AI Edit Foto Sendiri di Antara Bunga-bunga, Dijamin Estetik!