SuaraRiau.id - Istilah riders menjadi perhatian usai viral polemik Tri Suaka yang disebut membuat list permintaan sebelum manggung atau tampil.
List riders tersebut dibuat dalam sebuah thread di Twitter. Tak hanya Tri Suaka, sejumlah warganet kemudian membeberkan tentang riders musisi ternama.
Salah satu yang menghebohkan terkait riders adalah Raisa disebut meminta air galon untuk mandi ketika manggung.
Penyanyi bersuara emas itu pun akhirnya mengklarifikasi rumor tersebut.
Raisa saat jadi bintang tamu di kanal YouTube Enzy Storia membantah rumor minta mandi pakai air galon.
"Kata anak-anak Pensi benar atau salah ridersnya kak Raisa itu kalau manggung mandinya harus pakai air galon," tanya Enzy Storia dikutip dari MataMata.com, Rabu (27/4/2022).
Raisa menegaskan jika rumor tersebut tak benar. Bukan mandi pakai air galon, tapi ia menegaskan bahwa dirinya adalah brand ambassador dari salah satu produk air mineral.
"Teng salah, yang benar adalah aku brand ambassadornya Aqua galon," celetuk Raisa yang membuat Enzy tertawa.
"Tapi maaf ya aku mau ketawa, ini kelepasan lagi, maaf ya," sahut Enzy ngakak.
Tapi dibalik tuduhan tersebut, Raisa bersyukur karena ia justru jadi brand ambassador air mineral.
"Aku tu ngerasa ini adalah... aku tu diuji dulu, kayak orang-orang tu pada sebel banget dengan rumor nggak jelas ini terus aku dapet reward jadi BA. Ya Allah makasih ya Allah, emang ini adalah ujian," jelas Raisa.
Raisa pun heran dari mana rumor tersebut berasal. Meski tak ada bukti, banyak sekali yang percaya rumor tersebut hingga menilai istri Hamish Daud itu adalah artis yang berlebihan.
"Aku nggak tahu ya, itu di kota apa sih pas apa sih yang orang tu tiba-tiba nulis (minta air galon untuk mandi). Nggak ada bukti, nggak ada foto terus tiba-tiba percaya aja," terang Raisa.
Berita Terkait
-
Heart and Soul Live in Jakarta 2025: Satu Konser Bisa Nonton Raisa, All-4-One dan Brian Mcknight
-
Makin Sibuk, Brad Pitt Digaet Main Film Baru dari Sutradara Conclave
-
Ricky Siahaan Meninggal Usai Selesaikan Tur, Raisa: Keren Banget Ya Kepergiannya
-
Raisa Ikut Tempel Stiker di Peti Jenazah Ricky Siahaan
-
Melayat Ricky Siahaan, Raisa Kenang Pernah Digosipkan Jadi Anak Angkatnya
Terpopuler
- Olok-olok Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir 'Usir' Yuran Fernandes
- Ramadhan Sananta Umumkan Mau Pensiun dari Sepak Bola
- Selamat Datang 3 Pemain Keturunan Calon Naturalisasi Timnas Indonesia Jelang Lawan China dan Jepang
- Welcome Back Timnas Indonesia Elkan Baggott, Patrick Kluivert Lempar Kode
- Pupus Harapan Pascal Struijk untuk Bela Timnas Indonesia Lawan China
Pilihan
-
Timnas Indonesia vs China: Pemanggilan 50 Pemain hingga Kudeta Pelatih
-
Setengah Tahun Pemerintahan Prabowo! Dulu Ekonomi RI Disebut Komodo, Mungkin Sekarang Cicak?
-
5 Rekomendasi Detergen Paling Top 2025: Pakaian Bersih, Wangi Tahan Lama
-
Profil Alfedri, Bupati Petahana Kalah Pilkada Siak Kini Jadi Ketua PAN Provinsi Babel
-
Emas Antam Turun Harga Hari Ini, Jadi Rp1.953.000/Gram
Terkini
-
Amplop DANA Kaget Gratis, Uang Ratusan Ribu Segera Ditransfer Untukmu
-
Harga Emas Antam Terbaru, Turun Tipis Rp3 Ribu
-
Profil Alfedri, Bupati Petahana Kalah Pilkada Siak Kini Jadi Ketua PAN Provinsi Babel
-
Harga Emas di Pegadaian Makin Menguat, Antam Rp2,035 Juta per Gram
-
Afni Zulkifli-Syamsurizal Akhirnya Terpilih Jadi Bupati dan Wakil Bupati Siak