SuaraRiau.id - Penyanyi Rossa ikut menjadi salah satu publik figur yang disebut polisi ikut terseret kasus robot trading DNA Pro.
Rossa harusnya dijadwalkan memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri pada Senin (18/4/2022) kemarin.
"Vokalis R harusnya diperiksa hari ini (Senin)," ujar Kepala Bagian Penerangan Umum Divhumas Polri Kombes Gatot Repli Handoko, Senin (18/4/2022),
Namun, Rossa berhalangan hadir dalam agenda pemeriksaan kemarin karena benturan jadwal dengan kegiatan pribadi.
"Jadi minta di re-schedule lagi yang R penyanyi," ucap Gatot dikutip dari MataMata.com, Selasa (19/4/2022).
Oleh penyidik Bareskrim Polri, permohonan penundaan pemeriksaan Rossa dikabulkan. Mereka sudah menyiapkan jadwal pemeriksaan baru bagi perempuan 43 tahun.
"Dimintanya besok (Selasa 19 April)," kata Kombes Gatot Repli Handoko.
Selain Rossa, Polri juga mengungkap dugaan keterlibatan personel Project Pop, Yosi Mokalu dalam kegiatan robot trading DNA Pro.
Yosi Mokalu diminta menghadap untuk memberikan keterangan pada 21 April 2022.
Sebelumnya, Bareskrim Polri sudah memanggil Ivan Gunawan untuk diperiksa atas perannya sebagai brand ambassador DNA Pro selama 3 bulan.
Lelaki yang biasa disapa Igun mengaku menyepakati nilai kontrak mencapai Rp1 miliar dengan DNA Pro dan memilih mengembalikan uang tersebut ke penyidik.
Setelah Ivan Gunawan, Bareskrim Polri menjadwalkan agenda pemeriksaan kepada Marcello Tahitoe atau Ello hari ini.
Namun sama seperti Rossa, vokalis Dewa 19 tidak hadir dan meminta pemeriksaan ditunda atas alasan benturan jadwal dengan kegiatan pribadi.
Berita Terkait
-
Bukan Cuma IM57+ Institute, KPK Turut Dampingi Penyidik yang Digugat Rp2,5 Miliar
-
Eks Anggota Bawaslu Penyuap Gugat Penyidik KPK, Ada Apa? Ini Kata KPK
-
Mantan Napi Korupsi Gugat Penyidik KPK Rp2,5 Miliar, IM57+ Pasang Badan
-
Nangis Nonton Film Jumbo, Mahalini Ingat Momen Kehilangan Orang Tua: Jujur Sedih Banget!
-
Ziva Magnolya Nangis Bombay Gegara Drama Korea, Rossa Ikut Ketar-ketir
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sepak Terjang Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot Imbas Viral Tahanan Dugem
-
Diperiksa, Belasan Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Terancam Tak Dapat Remisi
-
Cuma Siang Ini, Saldo DANA Kaget Gratis Senilai Ratusan Ribu Rupiah
-
Harga Sawit Riau Nyungsep, Imbas Penjualan CPO Melemah
-
Kejutan Ratusan Ribu, Ambil Segera DANA Kaget Gratis buat Beli Token Listrik