SuaraRiau.id - Salah satu brand ternama mi instan, Indomie bikin geger netizen terutama warga maya Indonesia. Pasalnya, viral unggahan mengeluarkan varian baru yaitu rasa matcha.
Diketahui, Indomie memang tak pernah berhenti untuk selalu berinovasi. Indomie kerap memperkenalkan cita rasa masakan daerah indonesia ke dalam sebungkus mi instan.
Unggahan Indomie Matcha itu viral di media sosial Twitter, meskipun belum diketahui kebenarannya.
Saat ini poster Indomie perisa matcha telah di-retweet sebanyak 4.076 kali dengan 10 ribu kutipan dan 47 ribu yang suka.
"Hah? gila kali ya. Mending indomie variant cabe ijo aja diproduksi lagi" tulis salah akun dengan emotion sedih.
Komentar tersebut pun disukai sekitar 2.231 pengguna internet atau warganet +62 (Indonesia).
Selain menanggapi munculnya variant baru Indomie, warganet juga membagikan meme gambar tentang kemungkinan Indomie rasa lainnya seperti rasa boba, taro bahkan Indomie kulit manggis.
"Beneran gak sih? gue percaya soalnya" komentar salah satu akun twitter menanggapi beberapa gambar meme variant rasa indomie lainnya dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Minggu (3/4/2022).
Di Akun instagram @indomie sendiri, belum ada postingan resmi tentang varian matcha ini, terpantau dari akun resminya indomie masih dengan kampanye varian ayam pop dengan hastag #RasanyaPopMarkopop. Disusul varian kuah soto Banjar kulit limau yang sudah tersedia di seluruh Indonesia.
Postingan Indomie matcha masih dibanjiri banyak komentar lucu, namun sejauh ini, belum ada klarifikasi atau kampanye resmi dari Indomie terkait varian matcha ini.
Namun, ada beberapa komentar lucu terkait Indomie varian matcha.
"Indomie sekarang jualan mie atau pop ice sih?".
"Yang pernah coba tolong kasih testimoni ya"
Berita Terkait
-
Profil Nunuk Nuraini, Peracik Bumbu Indomie yang Disukai sampai ke Luar Negeri
-
Dibilang Bau Kalajengking oleh Tasyi, Ini Kisah Inspiratif di Balik Terciptanya Bumbu Indomie
-
Sentil Tasyi Athasyia, Ci Mehong Review Indomie yang Disebut Bau Kalajengking: Enak Kok
-
Tasyi Athasyia Lulusan Mana? Disorot Usai Review Buruk Indomie
-
Rasa Produknya Disebut Tasyi Athasyia Bak Saos Kalajengking, Kekayaan Bos Indomie Bikin Geleng-Geleng
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Ramai-ramai Pimpinan Pejabat di Pekanbaru Dibelikan Mobil Mewah untuk Dinas
-
Pemkot Pekanbaru Beli Mobil Dinas Rp1,7 M saat Defisit Anggaran, Pengamat Singgung Pengkhianatan
-
Harta Kekayaan Agung Nugroho, Wali Kota Pekanbaru Disorot gegara Pemkot Beli Alphard
-
Bisa-bisanya Pemkot Pekanbaru Beli Alphard saat Defisit Anggaran, Pengamat: Perilaku Hedon!
-
Strategi Global BRI: Memberdayakan UMKM Menuju Sukses Internasional, Ini Salah Satu Contohnya